Kastara.id, Jakarta – Dari Kemayoran jembatan Jayapura juga terlihat jelas. Ya, tentu ini adalah meme di medsos yang muncul atau terinspirasi dari polemik heboh foto Gunung Gede Pangrango yang diunggah fotografer Ari Wibisino di akun instagram @wibisono.ari pekan lalu.

Polemik berakhir damai antara Ari Wibisono dan fotografer senior Arbain Rambey yang difasilitasi Wagub DKI Riza Patria di ujung akhir pekan lalu.

Polemik ini menginspirasi sejumlah warganet membuat meme. Karya editan foto warganet yang terinspirasi foto Ari Wibisono juga unik-unik. Tentu saja, kami ketengahkan ini bukan untuk mengusik kembali polemi itu, melainkan untuk melihat kreativitas warganet yang selalu mampu melihat dengan sudut pandangnya sendiri seperti tertuang dalam karya editan mereka.

Ada karya yang menampilkan foto Kemayoran dengan background ultraman dan monster.

Ada pula warganet yang mengganti Gunung Gede Pangrango dengan gunung Merbabu di Jawa Tengah.

Masih tema soal gunung. Seorang warganet mengganti Gunung Gede Pangrango dengan Gunung Fuji yang berada di Jepang.

Nah yang tak kalah heboh adalah latar belakang Gunung Gede Pangrango diganti dengan jembatan Holtekamp di Jayapura. Wow… dari Kemayoran jembatan Jayapura juga terlihat jelas.

dari Kemayoran Jembatan Papua
Anda punya ide kreatif lainnya. Silahkan berkreasi.

Kuy lah….