Headline

Wakil Gubernur dan Istri Gubernur Tak Hadiri Pelantikan Pj Gubernur Lampung

Kastara.ID, Jakarta –  Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo melantik Boytenjuri sebagai Penjabat Gubernur Lampung. Pelantikan dilakukan mengingat masa jabatan Gubernur Lampung periode 2014–2019 M. Ridho Ficardo, habis pada Ahad (2/6). Pelantikan dilakukan di Gedung SBP Lantai 3, Kantor Kementerian Dalam Negeri, Jl. Medan Merdeka Utara, Gambir, Jakarta Pusat, Ahad (2/6).

Pada acara pelantikan Penjabat (Pj) Gubernur Lampung tersebut hanya dihadiri Gubernur Lampung Periode 2014–2019 M. Ridho Ricardo, tidak dihadiri oleh Wakil Gubernur Lampung kepada Bakhtiar serta Istri dari Gubernur Lampung Ibu Aprilani Yustin.

Dalam pernyataan persnya, Kepala Pusat Penerangan Kemendagri Bahtiar mengatakan cukup disayangkan acara pelantikan Pj. Gubernur Lampung tidak dihadiri oleh Wakilnya dan istri Gubernur Lampung Periode 2014–2019.

“Disayangkan wakil gubernur tidak hadir dan istri gubernur sebagai Ketua PKK Provinsi tidak hadir sehingga serah terima Ketua PKK tidak bisa dilaksanakan,“ ujar Bahtiar.

Seyogyanya acara pelantikan Pj Gubernur Lampung tersebut dirangkaikan dengan serah terima Ketua PKK Provinsi Lampung, namun karena ketidakhadiran dari istri Gubernur M. Ridho Ricardo maka acara serah terima Ketua PKK Provinsi Lampung tidak dapat dilaksanakan.

Pada pelantikan Pj Gubernur Lampung di hadiri oleh Menteri Dalam Negeri beserta ibu, Gubernur Lampung Periode 2014–2019 M. Ridho Ricardi, Pj. Gubernur Lampung Boytenjuri beserta isteri, Sekjen Kemendagri, Pejabat Eselon I dan II Kemendagri dan BNPP serta Jajaran Forkopimda Provinsi Lampung. (rya)

Leave a Comment

Recent Posts

Partai NasDem Mendukung Imam Budi Hartono Maju Menjadi wali kota Depok

Kastara.Id,Depok - Ketua DPD Partai NasDem Kota Depok memberikan sinyal koalisi jelang pemilihan kepala daerah…

Langkah Pemkot Depok Atasi Banjir di Jalan Bulak Barat Cipayung

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok, Jawa Barat melakukan langkah-langkah mengatasi banjir di Jalan Bulak…

MUI Launching Buku Berjudul Wasathiyyah

Kastara.Id,Depok - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Depok, Jawa Barat melaunching buku  Wasathiyyah yang artinya…

Idris – Imam Sabet Penghargaan DPD PKS Terbanyak Raih Kursi DPRD Se Jabar

Kastara.Id,Bandung  - DPW Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jawa Barat (Jabar) memberikan penghargaan ke DPD PKS…

Bisa Menambah Koleksi Buku Untuk Pengunjung Perpustakaan Umum

kastara.Id,Depok -  Dinas Pendidikan (Disdik) menyerahkan ratusan buku, karya satuan pendidikan dari mulai Taman Kanak-Kanak…

Menjodohkan Anies-Ahok di Pilgub Jakarta?

Kastara.ID, Jakarta - Banyak tokoh nasional yang diwacanakan potensial maju pada Pilgub Jakarta 2024. Soal…