Headline

Hindari Istana Negara dan Kedubes Prancis Terkait Unjuk Rasa PA 212 dan Buruh

Kastara.ID, Jakarta – Hari ini aksi demonstrasi kembali dilakukan. Ada dua agenda yakni massa dari Persaudaraan Alumni (PA) 212 yang menggelar demo di sekitar Kedubes Prancis di Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, terkait kecaman atas pernyataan Presiden Prancis Emmanuel Macros yang dinilai telah menghina Nabi Muhammad SAW dan umat muslim. Dan ada juga massa dari buruh yang menolak Omnibus Law yang akan beraksi di sekitar Istana Negara, Jakarta. Sebaiknya berhati-hati melewati dua kawasan tersebut.

Polda Metro Jaya menyiapkan pengalihan arus lalu lintas di sekitar Istana Negara dan Kedutaan Besar Prancis. Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo pun mengimbau kepada pengguna jalan untuk sementara waktu menghindari kawasan Istana Negara dan MH Thamrin.

“Hindari kawasan Istana Merdeka dan MH Thamrin,” kata Sambodo kepada wartawan Senin (2/11).

Berikut skema pengalihan arus lalu lintas di sekitar Istana Negara:
– Arus lalu lintas di Jalan Veteran Raya menuju Jalan Veteran Raya III ditutup
– Arus lalu lintas dari Jalan Medan Merdeka Timur menuju Jalan Medan Merdeka Utara dibelokkan ke kanan ke Jalan Perwira
– Arus lalu lintas dari Jalan Ridwan Rais ke Jalan Medan Merdeka Selatan diluruskan ke Jalan Medan Merdeka Timur
– Arus lalu lintas dari Jalan MH Thamrin menuju Patung Kuda dibelokkan ke kiri dan ke kanan ke Jalan Kebon Sirih
– Arus lalu lintas dari Jalan Abdul Muis ke Jalan Budi Kemuliaan diteruskan ke Jalan Abdul Muis
– Arus lalu lintas dari Jalan Abdul Muis menuju Jalan Museum ditutup
– Arus lalu lintas dari Jalan Suryopranoto ke arah Jalan Juanda dan Jalan Majapahit dibelokkan ke Jalan Gajah Mada, arus lalu lintas dari Jalan Hayam Wuruk ke Jalan Majahapit dibelokkan ke kiri ke Jalan Juanda
– Arus lalu lintas dari Jalan Katedral menuju Jalan Veteran Raya dibelokkan ke kanan ke Jalan Pos
– Arus lalu lintas dari Jalan Abdul Muis menuju arah Harmoni ditutup dan dibelokkan ke Jalan Tanah Abang II. (ant)

Leave a Comment

Recent Posts

55 Anggota PPK Depok di Lantik Dan Langsung Berkerja Untuk Pilkada Serentak 2024

Kastara.Id,Depok - Kali ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat secara  resmi melantik…

Pencabutan dan Pembatalan Surat Pernyataan Sikap

Kastara.Id,Depok - Berdasarkan  Nomor  015/BSS/PS/V-2024 TANGGAL 14 MEI 2024.  Seluruh jajaran pengurus Perkumpulan Barisan Supian…

Selamat Ginting: Jurnalisme Investigasi Berkontribusi Terhadap Pemerintahan Demokrati

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting menegaskan, jurnalisme investigasi keberadaannya sangat penting…

Selamat Ginting : Demokrasi Asli Indonesia Sumbernya Semangat Kolektivisme

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan, demokrasi asli Indonesia sumbernya adalah…

POPWILDA wilayah I Jabar di Ikuti Tujuh Daerah.

Kastara.Id,Depok - Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono melepas ratusan atlet yang akan mengikuti…

Rombongan Pelajar SMK Lingga Kencana Depok Mengalami Kecelakaan di Kawasan Wisata Ciater

Kastara.Id,Depok - Wali Kota Depok, Mohammad Idris mengungkapkan, bus rombongan SMK Lingga Kencana yang terguling…