Berita

Menkes: Belum Ada Temuan Kasus Cacar Monyet di Indonesia

Kastara.ID, Jakarta – Lebih dari seratus negara telah melaporkan kasus cacar monyet (monkeypox). Kementerian Kesehatan (Kemenkes) memastikan belum ada temuan kasus ini di Indonesia. Kendati begitu, sejumlah kewaspadaan untuk mencegah penularannya tetap dilakukan.

Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin mengatakan, monkeypox belum terdeteksi di Tanah Air. Pihaknya terus melakukan monitoring dalam mengetahui penyebaran kasus cacar monyet.

“Monkeypox belum terlihat, kita terus monitor terus,” tegas Menkes Budi di Jakarta, Jumat (3/6).

Menurut Budi, virus cacar monyet (monkeypox) sudah terdeteksi di 192 negara. Oleh karena itu, virus ini tengah menjadi perhatian Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).

“Data ada 192-an negara di seluruh dunia yang sudah masuk. Dengan begitu kita bisa lihat data sebarannya, tapi belum ada di Indonesia,” lanjutnya.

Menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), virus cacar monyet ditularkan dari satu orang ke orang lain melalui kontak dekat dengan lesi, cairan tubuh, tetesan pernapasan, dan bahan yang terkontaminasi seperti tempat tidur.

Penyakit cacar monyet biasanya sembuh sendiri, tetapi parah pada beberapa individu, seperti anak-anak, wanita hamil atau orang dengan penekanan kekebalan karena kondisi kesehatan lainnya. (ant)

Leave a Comment

Recent Posts

Selamat Ginting : Demokrasi Asli Indonesia Sumbernya Semangat Kolektivisme

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan, demokrasi asli Indonesia sumbernya adalah…

POPWILDA wilayah I Jabar di Ikuti Tujuh Daerah.

Kastara.Id,Depok - Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono melepas ratusan atlet yang akan mengikuti…

Rombongan Pelajar SMK Lingga Kencana Depok Mengalami Kecelakaan di Kawasan Wisata Ciater

Kastara.Id,Depok - Wali Kota Depok, Mohammad Idris mengungkapkan, bus rombongan SMK Lingga Kencana yang terguling…

Seluruh Biaya Perawatan Korban Kecelakaan Bus Pariwisata Ditanggung Pemerintah Kota (Pemkot) Depok

Kastara.Id,Depok - Seluruh biaya perawatan korban kecelakaan bus pariwisata yang mengangkut siswa SMK Lingga Kencana,…

Program KDS Pendidikan Untuk Warga Yang ber KTP Depok

Kastara.Id,Depok - Program Pemerintah Kota Depok melalui Kartu Depok Sejahtera (KDS) bukan untuk satu golongan,…

Imam – Ririn Pilkada Depok 2024 Sudah Mantap 99 Persen

Kastara.Id,Depok - Koalisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Golkar Depok resmi mengusung Imam Budi…