Headline

Pelatihan Higiene Sanitasi Mamin Digelar Dinas PPKUKM-OJK

Kastara.ID, Jakarta – Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (PPKUKM) DKI Jakarta bersama Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menggelar pelatihan online bertema Higiene Sanitasi Makanan dan Minuman (2/8).

Pelaksana Harian (Plh) Kepala Seksi Industri Kreatif Digital Dinas PPKUKM DKI Jakarta, Fajar Bambang Jatmiko mengatakan, pelatihan virtual ini terbuka untuk Jakpreneur binaan berbagai SKPD di lingkungan Pemprov DKI Jakarta.

Dia menilai, pelatihan ini cukup diminati, terbukti pendaftarnya mencapai 295 orang. Setelah diverifikasi akhirnya ada 195 UMKM binaan atau Jakpreneur yang turut menjadi peserta.

“Jakpreneur yang mendaftar secara online untuk mengikuti pelatihan higiene sanitasi makanan dan minuman sebanyak 295 orang,” ujar Fajar.

Narasumber pelatihan ini berasal dari Balai Besar POM Jakarta. Sementara materi yang diberikan adalah prosedur dan tatacara dalam pengolahan makanan dan minuman agar terjamin sanitasinya.

Diharapkan, pelaku usaha atau Jakpreneur dapat melaksanakan kegiatan pengendalian mutu mandiri. Dan bisa melengkapi sarana dan prasarana yang berkaitan dengan aspek Higiene Sanitasi Makanan serta Minuman.

Hal ini untuk mencegah risiko tercemarnya makanan sehingga kejadian keracunan pangan akan dapat dieliminasi.

“Melalui pelatihan ini diharapkan para Jakpreneur binaan dapat memproduksi makanan dan minuman yang higinenis. Sehingga dari segi mutu dan kualitas aman untuk dikonsumsi konsumen,” tandas Fajar. (hop)

Leave a Comment

Recent Posts

Larangan Investigative Reporting Harus Dilawan

Kastara.ID, Jakarta - Investigative reporting itu dapat mengungkap atau membongkar sesuatu yang ditutup-tutupi. Hal itu…

99 Elemen Masuk Barisan di KBBI Siap Menangkan Imam Budi Hartono di Pilkada Depok

Kastara.Id,Bogor - Puluhan elemen atau relawan warga Kota Depok terhimpun dalam Keluarga Besar Bang Imam…

Selamat Ginting: Salim Said Bagai Kamus Berjalan Soal Politik dan Militer

Kastara.id,Jakarta - Pengamat politik dan militer Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan sosok almarhum Prof…

SIT Darul Abidin Anak Didiknya Menciptakan Permainan Sehingga Otaknya Lebih Sehat

Kastara.Id,Depok - Wakil Walikota Depok Imam Budi Hartono memberikan Sambutan dalam Kegiatan Scratch Day Celebration…

KPU Depok Pastikan Tidak Diikuti Oleh Calon Perseorangan Dalam Pilkada 2024

Kastara.Id,Depok - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat Wili Sumarlin memastikan pemilihan…

55 Anggota PPK Depok di Lantik Dan Langsung Berkerja Untuk Pilkada Serentak 2024

Kastara.Id,Depok - Kali ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat secara  resmi melantik…