Headline

Kolaborasi Dinkes DKI Membuat Aplikasi Pemantauan Isolasi Terkendali Pasien Covid-19

Kastara.ID, Jakarta – Dinas Kesehatan bekerja sama dengan sejumlah perusahaan membuat aplikasi Pemantauan Isolasi Terkendali Pasien Covid-19 di Jakarta.

Kepala Dinas Kesehatan DKI Jakarta Widyastuti mengatakan, aplikasi ini diperuntukkan bagi pasien yang harus melakukan isolasi terkendali di antaranya pasien dengan kriteria kontak erat, suspek, atau probable. Kriteria ini sesuai dengan Pedoman Revisi ke-5 Penanganan dan Pengendalian Covid-19.

Tujuan aplikasi Pemantauan Isolasi Terkendali Covid-19 bertujuan untuk memastikan bahwa pasien yang melakukan isolasi terkendali di wilayah Jakarta baik di fasilitas yang disediakan Pemerintah maupun fasilitas lainnya terpantau kondisi kesehatannya dan benar melakukan isolasi terkendali. Dia menuturkan, aplikasi ini dapat diunduh di Android dan atau iOS.

Fasilitas yang ada dalam aplikasi diantaranya, laporan harian kondisi pasien, menu percakapan (chat) yang memungkinkan pasien berkomunikasi dengan petugas kesehatan di Puskesmas di wilayah tempat tinggalnya.

“Juga tersedia menu geo tagging yang mana petugas dapat melihat pergerakan pasien yang melakukan isolasi terkendali,” ungkap Widyastuti, Selasa (3/12).

Widyastuti menjelaskan, melalui aplikasi ini petugas juga dimudahkan untuk pencatatan dan pelaporan kasus isolasi terkendali Covid-19. Mereka tidak perlu mencatat dan merekap laporan secara manual. Data juga bisa langsung terlaporkan ke Suku Dinas dan Dinas Kesehatan DKI Jakarta.

“Dinas Kesehatan DKI Jakarta berharap aplikasi Pemantauan Isolasi Terkendali Covid-19 dapat memberikan manfaat untuk masyarakat Jakarta, terutama sebagai langkah strategis dalam menekan penyebaran Covid-19 di Provinsi DKI Jakarta,” tandas Widyastuti.

Berikut tautan untuk mengunduh aplikasi Isolasi Terkendali tersebut:
Aplikasi Personal Activity Tracker For DKI Jakarta: https://play.google.com/store/apps/details?id=com.bssp.personalactivitytracker_dki

Alinamed-Lawan Covid 19: https://play.google.com/store/apps/details?id=com.alinamed.app

Aplikasi Kasehat: https://kasehat.co.id/app/dashboard.apk, https://apps.apple.com/id/app/kasehat/id1508755348. (hop)

Leave a Comment

Recent Posts

SIT Darul Abidin Anak Didiknya Menciptakan Permainan Sehingga Otaknya Lebih Sehat

Kastara.Id,Depok - Wakil Walikota Depok Imam Budi Hartono memberikan Sambutan dalam Kegiatan Scratch Day Celebration…

KPU Depok Pastikan Tidak Diikuti Oleh Calon Perseorangan Dalam Pilkada 2024

Kastara.Id,Depok - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat Wili Sumarlin memastikan pemilihan…

55 Anggota PPK Depok di Lantik Dan Langsung Berkerja Untuk Pilkada Serentak 2024

Kastara.Id,Depok - Kali ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat secara  resmi melantik…

Pencabutan dan Pembatalan Surat Pernyataan Sikap

Kastara.Id,Depok - Berdasarkan  Nomor  015/BSS/PS/V-2024 TANGGAL 14 MEI 2024.  Seluruh jajaran pengurus Perkumpulan Barisan Supian…

Selamat Ginting: Jurnalisme Investigasi Berkontribusi Terhadap Pemerintahan Demokrati

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting menegaskan, jurnalisme investigasi keberadaannya sangat penting…

Selamat Ginting : Demokrasi Asli Indonesia Sumbernya Semangat Kolektivisme

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan, demokrasi asli Indonesia sumbernya adalah…