Headline

Pasar Murah Digelar di Mangga Dua Selatan

Kastara.ID, Jakarta – Wali Kota Jakarta Pusat Dhany Sukma membuka pasar murah di Jalan Mangga Besar RW 04 Kelurahan Mangga Dua Selatan, Sawah Besar, Senin (4/4). Kegiatan ini diinisiasi Induk Koperasi Wanita Pengusaha Indonesia (Inkowapi) Jakarta Pusat dan Sahabat Usaha Rakyat (Sahara).

Dikatakan Dhany, bazar ini untuk memberikan akses kepada masyarakat untuk mendapatkan produk sembako, seperti beras, gula pasir, minyak goreng, tepung terigu dan daging sapi beku dengan harga lebih murah ketimbang di pasar.

Ketua Umum Inkowapi, Sharmila menjelaskan, pihaknya menggelar pasar murah ini di 44 kelurahan di seluruh kecamatan di Jakarta Pusat. Setiap kecamatan bazar dilakukan selama tiga hari.

“Untuk menghindari kerumunan dan antrian warga, pembelian kami lakukan dengan sistem tukar voucer,” ungkapnya.

Adapun produk yang dijual, jelas Shramila, terbagi dalam tiga paket sembako dengan harga berbeda. Paket pertama seharga Rp 65.000 berisi minyak goreng 900 liter, beras 2,5 kg dan gula 1 kilogram. Kemudian paket kedua berisi minyak goreng 900 liter, beras 2,5 kg, tepung terigu 1 kilogram, dan gula 1 kilogram seharga Rp 100 ribu. Untuk paket ketiga seharga Rp 150.000 berisi minyak goreng 900 liter, daging sapi 1 kilogram, dan gula 1 kilogram.

“Tidak hanya jual sembako murah, dalam kegiatan ini kami juga fasilitasi 15 stand untuk UMKM menjajakan produk kuliner mereka,” bebernya.

Rani (44) warga RT 08/05 Mangga Dua Selatan mengaku senang dengan adanya kegiatan ini karena bisa mendapatkan produk sembako dengan harga lebih murah ketimbang di pasar.

“Harga yang diberikan sangat terjangkau. Ini sangat membantu saya,” tandasnya. (hop)

Leave a Comment

Recent Posts

Selamat Ginting: Salim Said Bagai Kamus Berjalan Soal Politik dan Militer

Kastara.id,Jakarta - Pengamat politik dan militer Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan sosok almarhum Prof…

SIT Darul Abidin Anak Didiknya Menciptakan Permainan Sehingga Otaknya Lebih Sehat

Kastara.Id,Depok - Wakil Walikota Depok Imam Budi Hartono memberikan Sambutan dalam Kegiatan Scratch Day Celebration…

KPU Depok Pastikan Tidak Diikuti Oleh Calon Perseorangan Dalam Pilkada 2024

Kastara.Id,Depok - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat Wili Sumarlin memastikan pemilihan…

55 Anggota PPK Depok di Lantik Dan Langsung Berkerja Untuk Pilkada Serentak 2024

Kastara.Id,Depok - Kali ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat secara  resmi melantik…

Pencabutan dan Pembatalan Surat Pernyataan Sikap

Kastara.Id,Depok - Berdasarkan  Nomor  015/BSS/PS/V-2024 TANGGAL 14 MEI 2024.  Seluruh jajaran pengurus Perkumpulan Barisan Supian…

Selamat Ginting: Jurnalisme Investigasi Berkontribusi Terhadap Pemerintahan Demokrati

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting menegaskan, jurnalisme investigasi keberadaannya sangat penting…