Headline

Pengelolaan BUMD dari Food Station Dipelajari DPRD Gorontalo

Kastara.ID, Jakarta – PT Food Station Tjipinang Jaya menerima kunjungan kerja Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Gorontalo. Maksud kedatangan anggota dewan ini untuk mempelajari pengelolaan BUMD Pemprov DKI Jakarta.

Plt Direktur Utama (Dirut) PT Food Station Tjipinang Jaya, Thomas Hadinata mengatakan, dalam pengelolaan BUMD, hal pertama yang dilakukan yakni membenahi sumber daya manusia (SDM). Direksi dan karyawan harus memiliki kemampuan di bidangnya secara profesional serta ditanamkan integritas.

“Kejujuran ini yang akan membuat perusahaan menjadi perusahaan yang sehat dan transparan dalam mengelolanya,” ujar Thomas (4/12).

Anggota DPRD Provinsi Gorontalo Usman Tahir Rajak mengatakan, kunjungan ini dalam rangka belajar tentang pengelolaan BUMD di Provinsi DKI Jakarta seperti yang dijalankan PT Food Station Tjipinang Jaya.

“Kami ingin memberikan APBD untuk BUMD Pangan agar bisa mandiri dan mengembangkan produknya untuk ketahanan pangan seperti yang dijalankan Food Station,” katanya.

Ke depan, sambung Usman, Gorontalo juga memiliki pabrik dan gudang beras sehingga saat belum musim panen, Gorontalo tidak kekurangan pangan pokok. “Kita menjadikan Food Station sebagai tempat belajar kami,” tandasnya.

Leave a Comment

Recent Posts

SIT Darul Abidin Anak Didiknya Menciptakan Permainan Sehingga Otaknya Lebih Sehat

Kastara.Id,Depok - Wakil Walikota Depok Imam Budi Hartono memberikan Sambutan dalam Kegiatan Scratch Day Celebration…

KPU Depok Pastikan Tidak Diikuti Oleh Calon Perseorangan Dalam Pilkada 2024

Kastara.Id,Depok - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat Wili Sumarlin memastikan pemilihan…

55 Anggota PPK Depok di Lantik Dan Langsung Berkerja Untuk Pilkada Serentak 2024

Kastara.Id,Depok - Kali ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat secara  resmi melantik…

Pencabutan dan Pembatalan Surat Pernyataan Sikap

Kastara.Id,Depok - Berdasarkan  Nomor  015/BSS/PS/V-2024 TANGGAL 14 MEI 2024.  Seluruh jajaran pengurus Perkumpulan Barisan Supian…

Selamat Ginting: Jurnalisme Investigasi Berkontribusi Terhadap Pemerintahan Demokrati

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting menegaskan, jurnalisme investigasi keberadaannya sangat penting…

Selamat Ginting : Demokrasi Asli Indonesia Sumbernya Semangat Kolektivisme

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan, demokrasi asli Indonesia sumbernya adalah…