Headline

Positif Covid-19 Melonjak, Saudi Kembali Berlakukan Jam Malam di Jeddah

Kastara.ID, Jakarta – Kementerian Dalam Negeri Arab Saudi kembali memberlakukan jam malam untuk Kota Jeddah, menyusul adanya lonjakan kasus positif Covid-19. Hal ini disampaikan Konsul Haji KJRI Jeddah Endang Jumali.

Menurutnya, update laporan hari ini, kasus positif Covid-19 di Saudi tercatat mencapai 2.591. “Ada lonjakan kasus hingga Saudi perketat jam malam dan berlakukan sejumlah aturan di Kota Jeddah,” terang Endang Jumali melalui pesan elektronik kepada Humas (5/6).

Sejak 5-7 Syawal (28-30 Mei), Saudi membuka aktivitas publik dari jam 06.00 sampai jam 15.00. Aturan ini diperlonggar sejak 8 Syawal (31 Mei) menjadi sampai jam 20.00. Ketentuan ini sedianya akan diberlakukan hingga 28 Syawal atau 20 Juni 2020.

“Hari ini diumumkan kalau mulai besok, Sabtu, 14 Syawal hingga 28 Syawal kembali diberlakukan ketentuan hanya sampai jam 15.00,” jelas Endang.

Selain itu, kata Endang, Kemendagri Saudi juga kembali menerapkan sejumlah aturan, yaitu larangan salat jemaah di masjid, larangan masuk kantor pemerintahan dan swasta, serta penutupan kembali restoran.

“Termasuk juga larangan kumpul-kumpul lebih dari 5 orang,” ujarnya.

Endang melihat kondisi ini akan berdampak pada jadwal dibukanya penerbangan internasional. Hingga saat ini, Saudi belum mengumumkan kapan penerbangan internasional akan mulai dibuka, termasuk penerbangan haji. (hop)

Leave a Comment

Recent Posts

Tradisi Lebaran Depok Banyak Membawa Berkah

Kastara.Id,Depok - Wali Kota Depok Mohammad Idris resmi menutup rangkaian acara Lebaran Depok tahun 2024…

Larangan Investigative Reporting Harus Dilawan

Kastara.ID, Jakarta - Investigative reporting itu dapat mengungkap atau membongkar sesuatu yang ditutup-tutupi. Hal itu…

99 Elemen Masuk Barisan di KBBI Siap Menangkan Imam Budi Hartono di Pilkada Depok

Kastara.Id,Bogor - Puluhan elemen atau relawan warga Kota Depok terhimpun dalam Keluarga Besar Bang Imam…

Selamat Ginting: Salim Said Bagai Kamus Berjalan Soal Politik dan Militer

Kastara.id,Jakarta - Pengamat politik dan militer Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan sosok almarhum Prof…

SIT Darul Abidin Anak Didiknya Menciptakan Permainan Sehingga Otaknya Lebih Sehat

Kastara.Id,Depok - Wakil Walikota Depok Imam Budi Hartono memberikan Sambutan dalam Kegiatan Scratch Day Celebration…

KPU Depok Pastikan Tidak Diikuti Oleh Calon Perseorangan Dalam Pilkada 2024

Kastara.Id,Depok - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat Wili Sumarlin memastikan pemilihan…