Kapolri

Kastara.ID, Jakarta – Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Pol Idham Azis resmi menerima panju-panji dari dari Tito Karnavian sebagai pertanda serah terima jabatan (sertijab) dari Tito Karnavian ke Idham Azis.

Tito yang saat ini menjabat sebagai Menteri Dalam Negeri (Mendagri) mengatakan, ada yang berbeda dengan sertijab kali ini dibanding sertijab Kapolri pada periode-periode sebelumnya. Pada saat pelantikan, Idham Azis dilantik sekaligus menerima tongkat komando.

Lebih lanjut Tito mengingatkan Idham Azis akan berat dan besarnya tugas Kapolri dan tak lupa juga menyampaikan selamat bertugas kepada Idham Azis.

Sebelumnya Presiden Jokowi melantik Komjen Idham Azis menjadi Kapolri menggantikan Tito Karnavian di Istana Negara, Jumat (1/11) lalu, melalui Keputusan Presiden tentang pengangkatan Kapolri Nomor 97 Tahun 2019.

Saat pelantikan, Idham Azis pun bersumpah akan setia pada RI berdasar Pancasila dan UUD 1945. Idham juga berjanji akan melaksanakan aturan perundang-undangan yang ada. Idham pun menandatangani berita acara pelantikan yang disaksikan Mendagri Tito Karnavian dan Panglima TNI Hadi Tjahjanto. (rya)