Fokus Depok

Banjir di Kelurahan Cisalak Sudah Ditangani Dinas Terkait

Kastara.ID, Depok – Lurah Cisalak, Wiyana, memastikan banjir yang terjadi di RW 02 RT 04 Komplek RRI dan RW 05 RT 01 sudah ditangani. Saat ini sedang dilakukan proses pembersihan sampah-sampah yang hanyut oleh Satuan Tugas (Satgas) Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR), Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) dan Penyelamatan, serta warga setempat.

“Lokasi di Kali Baru RW 02 RT 04 Komplek RRI Kelurahan Cisalak memang itu daerah aliran sungai baru dari Bogor berdampingan sepanjang Jalan Raya Jakarta,” ujar Wiyana seperti dmuat situs resmi Pemkot Depok, Senin (8/11).

Wiyana mengatakan, sementara banjir di RW 05 RT 01 disebabkan luapan Kali Baru. Akibatnya enam rumah terdampak.

“Tidak ada korban jiwa. Kebutuhan logistik cukup oleh swadaya masyarakat sekitar,” jelasnya.

Wiyana menambahkan, banjir di RW 05 RT 01 hari ini sudah mulai surut dan sedang proses pembersihan lumpur. Penanganan dilakukan bersama tiga pilar dan masyarakat.

“Yang jelas kejadian banjir di Cisalak sudah bisa diatasi di tingkat kelurahan, bersama tiga pilar dan masyarakat,” tandasnya. (dha)

Leave a Comment

Recent Posts

99 Elemen Masuk Barisan di KBBI Siap Menangkan Imam Budi Hartono di Pilkada Depok

Kastara.Id,Bogor - Puluhan elemen atau relawan warga Kota Depok terhimpun dalam Keluarga Besar Bang Imam…

Selamat Ginting: Salim Said Bagai Kamus Berjalan Soal Politik dan Militer

Kastara.id,Jakarta - Pengamat politik dan militer Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan sosok almarhum Prof…

SIT Darul Abidin Anak Didiknya Menciptakan Permainan Sehingga Otaknya Lebih Sehat

Kastara.Id,Depok - Wakil Walikota Depok Imam Budi Hartono memberikan Sambutan dalam Kegiatan Scratch Day Celebration…

KPU Depok Pastikan Tidak Diikuti Oleh Calon Perseorangan Dalam Pilkada 2024

Kastara.Id,Depok - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat Wili Sumarlin memastikan pemilihan…

55 Anggota PPK Depok di Lantik Dan Langsung Berkerja Untuk Pilkada Serentak 2024

Kastara.Id,Depok - Kali ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat secara  resmi melantik…

Pencabutan dan Pembatalan Surat Pernyataan Sikap

Kastara.Id,Depok - Berdasarkan  Nomor  015/BSS/PS/V-2024 TANGGAL 14 MEI 2024.  Seluruh jajaran pengurus Perkumpulan Barisan Supian…