Headline

44 Mantan Pegawai KPK Bakal Dilantik jadi ASN Polri Besok Pagi

Kastara.ID, Jakarta – Sebanyak 44 mantan pegawai Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan dilantik secara resmi menjadi Aparatur Sipil Negera (ASN) Polri. Rencananya, pelantikan digelar Kamis (9/12) besok pagi.

“Betul, rencananya pukul 09.00 WIB di Ruang Rapat Utama Mabes Polri,” ujar Kadiv Humas Polri, Irjen Pol Dedi Prasetyo saat dikonfirmasi, Rabu (8/12).

Pelantikan tersebut akan dipimpin oleh Asisten Kapolri bidang Sumber Daya Manusia (SDM), Irjen Pol Wahyu Widada. Nantinya, Novel Baswedan Cs akan langsung menjalani pendidikan usai pelantikan dilakukan.

“Selanjutnya akan mengikuti pendidikan di Pusdikmin Bandung, seluruhnya ya 44 orang,” jelasnya.

Sebagai informasi, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo merekrut 57 mantan pegawai KPK yang tidak lulus uji tes wawasan kebangsaan (TWK) untuk menjadi ASN di lingkungan Korps Bhayangkara.

Dari total tersebut, satu di antaranya meninggal dunia. Sementara 44 orang menerima tawaran menjadi ASN Polri dan 12 lainnya menolak. Mantan penyidik senior KPK Novel Baswedan menjadi salah satu orang yang menerima tawaran tersebut. (ant)

Leave a Comment

Recent Posts

99 Elemen Masuk Barisan di KBBI Siap Menangkan Imam Budi Hartono di Pilkada Depok

Kastara.Id,Bogor - Puluhan elemen atau relawan warga Kota Depok terhimpun dalam Keluarga Besar Bang Imam…

Selamat Ginting: Salim Said Bagai Kamus Berjalan Soal Politik dan Militer

Kastara.id,Jakarta - Pengamat politik dan militer Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan sosok almarhum Prof…

SIT Darul Abidin Anak Didiknya Menciptakan Permainan Sehingga Otaknya Lebih Sehat

Kastara.Id,Depok - Wakil Walikota Depok Imam Budi Hartono memberikan Sambutan dalam Kegiatan Scratch Day Celebration…

KPU Depok Pastikan Tidak Diikuti Oleh Calon Perseorangan Dalam Pilkada 2024

Kastara.Id,Depok - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat Wili Sumarlin memastikan pemilihan…

55 Anggota PPK Depok di Lantik Dan Langsung Berkerja Untuk Pilkada Serentak 2024

Kastara.Id,Depok - Kali ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat secara  resmi melantik…

Pencabutan dan Pembatalan Surat Pernyataan Sikap

Kastara.Id,Depok - Berdasarkan  Nomor  015/BSS/PS/V-2024 TANGGAL 14 MEI 2024.  Seluruh jajaran pengurus Perkumpulan Barisan Supian…