Headline

Kebijakan Terbaru bagi Pengguna WhatsApp Tahun Ini

Kastara.ID, Jakarta – Aplikasi pesan WhatsApp (WA) siap memperbarui kebijakan bagi penggunanya. Dari kebijakan terbaru tersebut yaitu membagikan data pengguna ke Facebook sebagai bagian dari WhatsApp.

Hal ini tentunya menjadi banyak pengguna WA khawatir tentang keamanan data mereka. Menyikapi hal itu, WhatsApp memberikan klarifikasinya.

Berdasarkan pernyataan resminya, WhatsApp mengungkapkan bahwa sejak 2016, WhatsApp telah membagikan sejumlah data terbatas dengan Facebook di ranah backend, khususnya untuk kebutuhan infrastruktur. Dan tidak ada perubahan baru di update kebijakan ini.

Terkait pembaruan (update) yang diterapkan tahun ini, menurut mereka berfokus perpesanan bisnis. Beberapa poin dari update itu, menurut keterangan WhatsApp yaitu mereka ingin penggunanya jelas bahwa:

  1. Bisnis kini dapat menggunakan infrastruktur hosting Facebook untuk chat WhatsApp-nya.
  2. Artinya, percakapan dengan bisnis tersebut dapat disimpan di server Facebook, dan bisnislah yang menentukan bagaimana mereka menggunakan atau membagikan informasi tersebut.
  3. Pengguna masih bebas memilih apakah mereka mau berinteraksi dengan bisnis tersebut atau tidak.

Pihak WhatsApp juga memastikan pembaharuan ini tidak mempengaruhi percakapan personal dan privat di luar konteks bisnis tersebut.

“Semua percakapan ini masih akan terenkripsi end-to-end. WhatsApp maupun Facebook tidak bisa mengaksesnya,” tulis pernyataan itu.

Kemudian, bila pengguna tidak bisa lanjut menggunakan WhatsApp jika tidak menyetujui update ini, tetapi akunnya masih akan tetap aktif sehingga pengguna bisa memilih untuk menyetujui update ini di kemudian hari.

Berikutnya, pilihan opt-out dari data sharing pada 2016 hanya ditawarkan satu kali. Sejak itu, tidak ada fitur pilihan ini di dalam aplikasi. Namun, kami masih akan tetap mematuhi pilihan opt-out untuk pengguna yang memilih demikian pada 2016, bahkan jika mereka sekarang menyetujui update kebijakan yang baru.

“Pengguna dapat melihat status opt-out mereka di fungsi ‘download your data’,” tulis pernyataan tersebut. (nth)

Leave a Comment

Recent Posts

KPU Depok Pastikan Tidak Diikuti Oleh Calon Perseorangan Dalam Pilkada 2024

Kastara.Id,Depok - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat Wili Sumarlin memastikan pemilihan…

55 Anggota PPK Depok di Lantik Dan Langsung Berkerja Untuk Pilkada Serentak 2024

Kastara.Id,Depok - Kali ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat secara  resmi melantik…

Pencabutan dan Pembatalan Surat Pernyataan Sikap

Kastara.Id,Depok - Berdasarkan  Nomor  015/BSS/PS/V-2024 TANGGAL 14 MEI 2024.  Seluruh jajaran pengurus Perkumpulan Barisan Supian…

Selamat Ginting: Jurnalisme Investigasi Berkontribusi Terhadap Pemerintahan Demokrati

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting menegaskan, jurnalisme investigasi keberadaannya sangat penting…

Selamat Ginting : Demokrasi Asli Indonesia Sumbernya Semangat Kolektivisme

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan, demokrasi asli Indonesia sumbernya adalah…

POPWILDA wilayah I Jabar di Ikuti Tujuh Daerah.

Kastara.Id,Depok - Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono melepas ratusan atlet yang akan mengikuti…