Fokus Depok

Lansia di Abadijaya dan Cisalak Disiapkan 450 Slot Vaksin

Kastara.ID, Depok – Sebanyak 450 slot vaksin disiapkan oleh Rumah Sakit Bhayangkara Brimob bagi warga lanjut usai atau lansia di Kelurahan Abadijaya dan Cisalak. Vaksinasi akan dilakukan hari ini (9/4).

Kepala UPTD Puskesmas Abadijaya, Ika Herayana mengatakan, RS Bhayangkara Brimob menyiapkan kuota 2.500 vaksin untuk warga di Kecamatan Sukmajaya dan Cimanggis. Khusus untuk Kelurahan Abadijaya dan Cisalak sebanyak 450 vaksin.

“Kelurahan Abadijaya dapat slot 250 vaksin dan Cisalak 200 vaksin,” katanya seperti dimuat di situs resmi Pemkot Depok (8/4).

Menurut Ika, saat ini jumlah peserta yang mendaftar baru 250 orang. Kendati demikian, vaksinasi akan tetap dilakukan meski jumlah yang mendaftar belum mencapai kuota.

Ika menuturkan, terdapat sejumlah syarat untuk peserta vaksin. Di antaranya lansia berusia lebih dari 60 tahun, ber-KTP Depok, serta membawa surat keterangan domisili jika alamat domisili berbeda dengan alamat di KTP.

“Bagi masyarakat yang berdomisili di Kelurahan Abadijaya dan Cisalak dapat mendaftar ke http://bit.ly/DaftarVaksinasiLansiadiRSBrimobPendaftaran sampai hari ini aja,” tutupnya. (dha)

Leave a Comment

Recent Posts

Partai NasDem Mendukung Imam Budi Hartono Maju Menjadi wali kota Depok

Kastara.Id,Depok - Ketua DPD Partai NasDem Kota Depok memberikan sinyal koalisi jelang pemilihan kepala daerah…

Langkah Pemkot Depok Atasi Banjir di Jalan Bulak Barat Cipayung

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok, Jawa Barat melakukan langkah-langkah mengatasi banjir di Jalan Bulak…

MUI Launching Buku Berjudul Wasathiyyah

Kastara.Id,Depok - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Depok, Jawa Barat melaunching buku  Wasathiyyah yang artinya…

Idris – Imam Sabet Penghargaan DPD PKS Terbanyak Raih Kursi DPRD Se Jabar

Kastara.Id,Bandung  - DPW Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jawa Barat (Jabar) memberikan penghargaan ke DPD PKS…

Bisa Menambah Koleksi Buku Untuk Pengunjung Perpustakaan Umum

kastara.Id,Depok -  Dinas Pendidikan (Disdik) menyerahkan ratusan buku, karya satuan pendidikan dari mulai Taman Kanak-Kanak…

Menjodohkan Anies-Ahok di Pilgub Jakarta?

Kastara.ID, Jakarta - Banyak tokoh nasional yang diwacanakan potensial maju pada Pilgub Jakarta 2024. Soal…