Headline

Kebakaran Lapas Tangerang Tambah Korban Tiga Napi Lagi

Kastara.ID, Jakarta – Korban meninggal akibat kebakaran di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Tangerang bertambah dua orang saat mendapat perawatan di rumah sakit. Dengan tambahan ini, total narapidana yang tewas menjadi 43 orang.

Kepala Bagian Humas dan Protokol Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kemenkumham, Rika Aprianti membenarkan meninggalnya dua warga binaan yang tengah dirawat di RSUD Tangerang.

“Iya benar, tadi malam. Warga binaan yang dirawat meninggal dunia,” ujar Rika kepada wartawan, Kamis (9/9).

Senada dengan Rika, Humas RSUD Kabupaten Tangerang, dr Hilwani mengatakan, pasien yang meninggal saat tengah dirawat mengalami luka bakar 98 persen.

“Saya baru dapat info tadi pagi dari dokter yang jaga, kalau pasien yang luka bakarnya 98 persen meninggal,” ungkap dr Hilwani.

Menurut Hilwani, sejak awal napi yang mendapat perawatan di kamar ICU RSUD Kabupaten Tangerang ini mengalami luka bakar di sekujur. Sehingga terjadi kerusakan bukan hanya di sistem pernapasannya saja, melainkan sudah multiorgan.

Keduanya, lanjut Hilwani, meninggal sekitar pukul 03.00 sampai 04.00 dini hari tadi. “Persisnya jam berapa saya belum dapat info lagi,” tukasnya. (ant)

Leave a Comment

Recent Posts

SIT Darul Abidin Anak Didiknya Menciptakan Permainan Sehingga Otaknya Lebih Sehat

Kastara.Id,Depok - Wakil Walikota Depok Imam Budi Hartono memberikan Sambutan dalam Kegiatan Scratch Day Celebration…

KPU Depok Pastikan Tidak Diikuti Oleh Calon Perseorangan Dalam Pilkada 2024

Kastara.Id,Depok - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat Wili Sumarlin memastikan pemilihan…

55 Anggota PPK Depok di Lantik Dan Langsung Berkerja Untuk Pilkada Serentak 2024

Kastara.Id,Depok - Kali ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat secara  resmi melantik…

Pencabutan dan Pembatalan Surat Pernyataan Sikap

Kastara.Id,Depok - Berdasarkan  Nomor  015/BSS/PS/V-2024 TANGGAL 14 MEI 2024.  Seluruh jajaran pengurus Perkumpulan Barisan Supian…

Selamat Ginting: Jurnalisme Investigasi Berkontribusi Terhadap Pemerintahan Demokrati

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting menegaskan, jurnalisme investigasi keberadaannya sangat penting…

Selamat Ginting : Demokrasi Asli Indonesia Sumbernya Semangat Kolektivisme

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan, demokrasi asli Indonesia sumbernya adalah…