Headline

Para Petani Paksa Seret Wali Kota Yang Ingkar Janji

Kastara.ID, Jakarta – Demonstrasi kelompok petani di Kota Las Margaritas, Meksiko, dilakukan dengan menculik wali kota untuk melampiaskan kemarahan atas kekecewaan tidak dipenuhinya janji kampanye.

Massa yang membawa balok kayu dan batu itu menerobos masuk ke balai kota di Las Margaritas, negara bagian Chiapas, lalu menarik keluar Wali Kota Jorge Luis Escandon (8/10) waktu setempat.

Kelompok demonstran mendorong keluar Escandon, lalu mengikat tangannya pakai tali ke belakang pikap dan menyeretnya beberapa puluh meter.

Aksi tersebut dihentikan oleh Polisi dan pegawai balai dan Escandon berhasil diselamatkan tanpa cedera berarti.

Escandon menjelaskan demonstran yang datang sekitar 50-60 orang dengan tiga pikap membawa senjata dan berusaha menculik pejabat kota untuk memeras kami dan mendapatkan apa yang mereka inginkan, seperti dilansir AFP.

Atas kejadian itu, wali kota mengaku akan mengajukan tuntutan atas upaya penculikan dan percobaan pembunuhan.

Perlu diketahui, kejadian ini bukan pertama kalinya petani dari Santa Rita El Invernadero melakukan protes keras. Empat bulan lalu mereka merusak balai kota, menuntut Escandon memenuhi janji yang dibuatnya selama kampanye 2018, yakni memperbaiki jalan lokal, serta menyediakan air minum dan listrik.

Wali kota dan politisi lokal di Meksiko sering menjadi sasaran geng narkoba ketika mereka menolak untuk bekerja sama atau menerima suap.

Keterangan dari Kantor Kejaksaan Agung setempat mengatakan bahwa 10 orang terluka dalam insiden itu dan 11 orang ditangkap. (yan)

Leave a Comment

Recent Posts

SIT Darul Abidin Anak Didiknya Menciptakan Permainan Sehingga Otaknya Lebih Sehat

Kastara.Id,Depok - Wakil Walikota Depok Imam Budi Hartono memberikan Sambutan dalam Kegiatan Scratch Day Celebration…

KPU Depok Pastikan Tidak Diikuti Oleh Calon Perseorangan Dalam Pilkada 2024

Kastara.Id,Depok - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat Wili Sumarlin memastikan pemilihan…

55 Anggota PPK Depok di Lantik Dan Langsung Berkerja Untuk Pilkada Serentak 2024

Kastara.Id,Depok - Kali ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat secara  resmi melantik…

Pencabutan dan Pembatalan Surat Pernyataan Sikap

Kastara.Id,Depok - Berdasarkan  Nomor  015/BSS/PS/V-2024 TANGGAL 14 MEI 2024.  Seluruh jajaran pengurus Perkumpulan Barisan Supian…

Selamat Ginting: Jurnalisme Investigasi Berkontribusi Terhadap Pemerintahan Demokrati

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting menegaskan, jurnalisme investigasi keberadaannya sangat penting…

Selamat Ginting : Demokrasi Asli Indonesia Sumbernya Semangat Kolektivisme

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan, demokrasi asli Indonesia sumbernya adalah…