Headline

Apresiasi Pengunjung di Groundbreaking Masjid Apung Ancol

Kastara.ID, Jakarta – Salah seorang pengunjung Taman Impian Jaya Ancol, Khairunisa (33), mengapresiasi kegiatan groundbreaking Masjid Apung Ancol di Pantai Ria Ancol Taman Impian, Jakarta Utara.

Pengunjung asal Bekasi Jawa Barat yang sedang berlibur (berekreasi di Ancol) dan ikut menyaksikan kegiatan groundbreaking itu mengaku senang dengan adanya rencana pembangunan masjid sebagai ikon baru wisata di Ancol.

“Saya mengapresiasi rencana pembangunan masjid apung ini, harapannya bisa cepat selesai dan segera dapat dinikmati para pengunjung,” tuturnya (9/11).

Selain itu, Khairunisa juga berharap masjid ini tidak hanya menjadi tempat ibadah, namun juga sebagai ikon dan tempat edukasi sejarah Islam.

Terkait harapan warga tersebut, Direktur Utama PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk Teuku Sahir Syahali memaparkan, pembangun masjid apung ini belajar dari sejarah.

Ke depan, masjid ini akan mengusung konsep tak hanya umat Islam yang boleh masuk tetapi juga non muslim yang ingin berwisata (rekreasi) juga boleh masuk. Selain itu, di dalam masjid nanti akan ada informasi yang bersifat digital library seperti masjid Nabawi yang ada museumnya.

“Yang tak kalah pentingnya, ke depan masjid ini akan ramah lingkungan karena memanfaatkan angin laut atau alam dan hemat air karena menggunakan sistem sensor sesuai kebutuhan,” tandasnya. (hop)

Leave a Comment

Recent Posts

SIT Darul Abidin Anak Didiknya Menciptakan Permainan Sehingga Otaknya Lebih Sehat

Kastara.Id,Depok - Wakil Walikota Depok Imam Budi Hartono memberikan Sambutan dalam Kegiatan Scratch Day Celebration…

KPU Depok Pastikan Tidak Diikuti Oleh Calon Perseorangan Dalam Pilkada 2024

Kastara.Id,Depok - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat Wili Sumarlin memastikan pemilihan…

55 Anggota PPK Depok di Lantik Dan Langsung Berkerja Untuk Pilkada Serentak 2024

Kastara.Id,Depok - Kali ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat secara  resmi melantik…

Pencabutan dan Pembatalan Surat Pernyataan Sikap

Kastara.Id,Depok - Berdasarkan  Nomor  015/BSS/PS/V-2024 TANGGAL 14 MEI 2024.  Seluruh jajaran pengurus Perkumpulan Barisan Supian…

Selamat Ginting: Jurnalisme Investigasi Berkontribusi Terhadap Pemerintahan Demokrati

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting menegaskan, jurnalisme investigasi keberadaannya sangat penting…

Selamat Ginting : Demokrasi Asli Indonesia Sumbernya Semangat Kolektivisme

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan, demokrasi asli Indonesia sumbernya adalah…