COVID-19

Kastara.ID, Jakarta – Presiden Joko Widodo mengimbau, pada seluruh pemerintah daerah (Pemda) untuk melakukan cara-cara baru dalam penanganan COVID-19 secara mendetail. Sehingga upaya-upaya dalam memutus penyebaran wabah global ini dapat dilakukan dengan efektif.

“Saya ingin tegaskan bahwa pandemi belum berakhir. Kita tetap harus bekerja keras dengan detil untuk menemukan cara-cara baru dalam mengatasi permasalahan,” ujar Presiden Joko Widodo ketika memberikan sambutan Pembukaan Munas VI Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) secara virtual, Kamis (11/2).

Langkah yang terobosan harus senantiasa dilakukan dalam rangka memutus rantai wabah global tersebut. Melalui tindakan-tindakan tersebut akan memunculkan upaya-upaya inovasi yang merujuk dalam penanganan COVID-19. Hal ini dibutuhkan untuk mengantisipasi dampak pandemi di berbagai sektor.

“Melakukan langkah-langkah extra-ordinary yang mendesak pada saat ini yang pertama pengendalian laju penyebaran virus harus menjadi prioritas utama kita,” katanya.

Ia mencontohkan, terkait dengan kebijakan penggunaan Protokol Kesehatan (Prokes) para masyarakat jangan hanya diingatkan memakai masker. Tetapi juga ada pihak dari pemerintah terkait untuk memberikan masker kepada masyarakat yang terindikasi memiliki kendala membeli masker.

Setiap pemangku kepentingan yang berkaitan dengan penegakan Prokes dapat melakukan hal tersebut.

Selanjutnya, lakukan Tracing, Testing, dan Treatment (3T) kepada seluruh masyarakat secara masif. Apabila, terdapat indikasi masyarakat yang terinfeksi harus dilakukan kebijakan Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) skala mikro.

“Jangan sampai yang terkena virus hanya satu orang dalam satu RT. Yang di lockdown seluruh kota. Ini tidak boleh terjadi,” tuturnya.

Menurut dia, ketika pemerintah daerah terkait mendapatkan cara baru yang efektif di daerahnya, maka harus tetap bersinergi dengan pemerintah pusat. Dengan sokongan dari pemerintah pusat mampu mengoptimalkan penanganan COVID-19 di daerahnya dengan cara yang baru.

Dengan bersama-sama melakukan penanganan COVID-19 tersebut, maka Indonesia dapat memenangkan perang melawan pandemi dalam beberapa waktu ke depan.

“Memanfaatkan kondisi krisis ini untuk meraih kemajuan yang signifikan dalam penanganan pandemi,” imbuhnya. (ant)