Headline

Gober Depok Ikut Uji Coba Jalur Sepeda Fase Dua

Kastara.ID, Jakarta – Uji coba jalur sepeda fase dua yang dilakukan hari ini oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan diapresiasi berbagai komunitas sepeda, baik komunitas dari dalam maupun dari luar Jakarta.

Apresiasi tersebut salah satunya diberikan oleh Komunitas Sepeda Gowes Bersama (Gober) yang bermarkas di Jl H Asmawi, Beji, Depok, Jawa Barat.

Komunitasnya yang berdiri sejak tahun 2012 tersebut saat ini telah memiliki seratus lebih anggota.

Para anggota tersebut secara rutin menggowes sepeda menuju Ibukota, Tangerang, dan Bekasi.

Salah satu anggota dari komunitas Gober, Sani (33) menuturkan, pihaknya mengapresiasi uji coba jalur sepeda fase dua dari Fatmawati menuju Balai Kota.

Menurutnya, banyak para pekerja di Jakarta yang berumah di Depok. Selain menggunakan transportasi umum, para pekerja dari Depok ini juga bisa berangkat kerja menggunakan sepeda, sebab jalurnya sudah ada dan sudah diuji coba kelaikannya.

“Dengan kata lain, uji coba jalur sepeda fase dua ini mengajak masyarakat untuk beraktivitas menggunakan sepeda,” tuturnya, Sabtu (12/10).

Ditambahkan Sani, jalur sepeda fase dua yang baru diuji coba, saat ini kondisinya sudah sangat baik. Misalnya tanda serta marka jalannya juga sudah baik dan lengkap.

“Dengan demikian, kita tak perlu takut lagi menggowes sepeda di Jakarta, sebab jalurnya sudah disediakan dan sudah dalam kondisi sangat baik,” tandasnya. (hop)

Leave a Comment

Recent Posts

Eko Patrio Layak Jadi Menteri Komunikasi dan Informatika

Kastara.ID, Jakarta - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan mengatakan, Eko Patrio menjadi…

Supian Suri Menyanggupi Mengenai Kesiapannya Menjadi kader Partai Gerindra

Kastara.Id,Depok - Dewan Pimpinan Cabang Gerindra Kota Depok sudah sepakat untuk  membawa satu nama ke…

Partai NasDem Mendukung Imam Budi Hartono Maju Menjadi wali kota Depok

Kastara.Id,Depok - Ketua DPD Partai NasDem Kota Depok memberikan sinyal koalisi jelang pemilihan kepala daerah…

Langkah Pemkot Depok Atasi Banjir di Jalan Bulak Barat Cipayung

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok, Jawa Barat melakukan langkah-langkah mengatasi banjir di Jalan Bulak…

MUI Launching Buku Berjudul Wasathiyyah

Kastara.Id,Depok - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Depok, Jawa Barat melaunching buku  Wasathiyyah yang artinya…

Idris – Imam Sabet Penghargaan DPD PKS Terbanyak Raih Kursi DPRD Se Jabar

Kastara.Id,Bandung  - DPW Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jawa Barat (Jabar) memberikan penghargaan ke DPD PKS…