Kastara.ID, Jakarta – GWM telah menggelar sebuah acara jumpa pers di Bangkok International Motor Show Ke-44, dan membuka tahap prapenjualan GWM TANK500 HEV untuk pertama kalinya. Acara tersebut menarik banyak perhatian media dan pengunjung pameran.

“GWM TANK500 HEV membuka babak baru di industri NEV di Thailand. Mobil ini akan menghadirkan kenyamanan yang lebih baik ketika pengguna menempuh perjalanan. Maka, kami ingin mencoba performanya yang bertenaga,” komentar Wongautocar, media lokal terkemuka.

GWM TANK500 HEV memiliki kapabilitas off-road unggulan, pengalaman berkendara yang sangat nyaman, serta fitur pintar yang mutakhir. Model ini akan memenuhi beragam kebutuhan pengguna dalam berkendara dan bepergian.

Model ini dirancang dengan arsitektur super hybrid GWM TANK. Arsitektur ini mengintegrasikan mesin, motor listrik, differential lock, serta sistem penggerak empat roda TOD. Maka, arsitektur ini menghasilkan keunggulan luar biasa, seperti performa bertenaga, konsumsi bahan bakar yang hemat, serta kapasitas off-road berteknologi pintar. Seluruh keunggulan tersebut membantu pengguna melalui berbagai jenis rintangan di kondisi jalan yang rusak, termasuk saat menanjak, melintasi genangan air, dan lumpur. GWM TANK500 HEV menghadirkan pengalaman mewah dan nyaman bagi konsumen.

Detail interiornya juga mendapat sentuhan kemewahan, termasuk layar kendali tengah yang berteknologi pintar dan berukuran besar, layar digital yang menampilkan data jalan, serta jok kulit. Model ini menggunakan suspensi depan jenis double-wishbone dan suspensi belakang jenis multi-link. Dengan demikian, suspensi ini memberikan kenyamanan bagi konsumen dalam seluruh skenario, seperti di wilayah perkotaan dan off-road.

Keunggulan lain dari model ini adalah teknologi pintar. GWM TANK500 HEV, kali ini dilansir di pasar Thailand, dilengkapi sistem bantuan pengemudi (driver assistance) mutakhir dan berteknologi pintar, Front & Rear Electric Differential LockTANK TurnWading Depth Detection, Off-road Cruise Control, serta Transparent Body. Dengan fitur Transparent Body, pengemudi cepat mempelajari kondisi jalan setelah mengenali kondisi di sekitar jalan lewat kamera. Maka, fitur ini pun meningkatkan keamanan berkendara.

Di acara jumpa pers ini, GWM TANK resmi meluncur di pasar Thailand. GWM TANK, sebagai “Premium off-road SUV Brand”, ingin menciptakan kategori produk baru yang memenuhi beragam gaya hidup konsumen global lewat konsep “Rugged, Distinctive and Free”.

GWM TANK telah merambah beberapa pasar global, seperti Timur Tengah dan Australia, bahkan mendapat pengakuan dari media dan pengguna lokal. Debut di Thailand merupakan salah satu langkah penting GWM TANK dalam rangka ekspansi global. Dalam waktu dekat, GWM TANK juga akan merambah pasar lain di negara-negara ASEAN.

GWM TANK, terbentuk pada 2021, telah menjual lebih dari 200.000 unit mobil. GWM TANK akan mengandalkan teknologi terkemuka untuk menciptakan portofolio yang lebih beraneka ragam sehingga konsumen global memperoleh pengalaman NEV yang berteknologi pintar, aman, dan reliabel ketika off-road. (sla)