Kastara.ID, Depok – Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) dan Penyelamatan Kota Depok berhasil melakukan sejumlah penanganan dan evakuasi selama tiga hari terakhir. Mulai dari penanganan kebakaran hingga mengevakuasi hewan liar.

Kepala Bidang Pengendalian Operasional Kebakaran dan Penyelamatan, Dinas Damkar dan Penyelamatan Kota Depok, Welman Naipospos mengatakan, pada Senin (9/5) pihaknya berhasil mengamankan seekor buaya yang masuk ke dalam rumah warga. Hewan dengan panjang satu meter tersebut diamankan di bawah tempat tidur di Perumahan Tirta Mandala, Jalan Kutilang Blok G3  RT 02 RW 04, Kelurahan Sukmajaya, Kecamatan Cilodong.

“Lalu petugas kami juga mengevakuasi seekor ular di atap rumah warga di Jalan Tole Iskandar, Kelurahan Tirtajaya, Kecamatan Sukmajaya,” katanya seperti dimuat situs resmi Pemkot Depok (12/5).

Kemudian pada Selasa (10/5) petugas Damkar berhasil mengevakuasi tiga ekor ular jenis sanca dan koros di tiga lokasi yang berbeda. Pertama, di RT 04 RW 01, Kelurahan Abadijaya, Kecamatan Sukmajaya. Kedua, Jalan H Riman RT 04 RW 006 Kelurahan Limo, Kecamatan Limo. Ketiga, di Jalan Cagar Alam Selatan RT 03 RW 03, Kelurahan Pancoran Mas, Kecamatan Pancoran Mas.

“Panjang ular yang diamankan bervariasi, dari 30 sentimeter hingga tiga meter,” tuturnya.

Di hari yang sama, pihaknya juga berhasil melakukan pemusnahan sarang tawon di Jalan Raya Tapos Gang Wahana 1 RT 01 RW 11, Kelurahan Tapos, Kecamatan Tapos dan Kampung Kebon Duren RT 02 RW 05, Kelurahan Kalimulya, Kecamatan Cilodong.

Kemudian melakukan penanganan terhadap batang pohon kolang-kaling yang terbakar di area Cagar Alam, Jalan Lapangan Koni II RT 02 RW 02 Kelurahan Pancoran Mas, Kecamatan Pancoran Mas. Juga sebuah kunci yang tertinggal di dalam mobil di Jalan Rawa Indah, Kelurahan Pondok Terong, Kecamatan Cipayung.

“Pada Rabu (11/5) kami juga mengevakuasi ular cobra di Gang H Minung RT 02 RW 05 Kelurahan Tapos, Kecamatan Tapos dan sebuah truk yang jeblos ke selokan di Jalan Raya Limo,” tutupnya. (dha)