Fokus Depok

Kecamatan Bojongsari Sudah Vaksinasi 60.559 Warganya

Kastara.ID, Depok – Kecamatan Bojongsari bersama bersama TNI, kepolisian, dan UPT Puskesmas melakukan optimalisasi pendataan warga yang sudah tervaksinasi. Saat ini jika dirinci capaian vaksinasi sudah menyasar sekitar 60.559 warga Bojongsari.

Camat Bojongsari, Dede Hidayat mengatakan, kegiatan ini dilakukan untuk mengakuratkan data capaian vaksin di Kota Depok. Dari data tersebut progres pendataannya sudah mencapai 63 persen.

“Data capaian ini masih akan terus bertambah seiring berjalannya proses pendataan,” ujarnya yang dilansir laman resmi Pemkot Depok (12/11).

Dede menjelaskan, pihaknya melakukan pendataan dengan mendatangi rumah-rumah warga. Dia pun berharap kegiatan yang sedang berlangsung berjalan lancar dan selesai dengan cepat, sehingga segera diketahui jumlahnya secara pasti.

Bagi warga yang belum divaksin bisa segera memanfaatkan gerai-gerai vaksin yang tersedia. Saat ini di kelurahan maupun lingkungan RW gencar mengadakan kegiatan vaksinasi.

“Warga bisa segera memanfaatkan agar segera tervaksinasi Covid-19,” tutupnya. (dha)

Leave a Comment

Recent Posts

99 Elemen Masuk Barisan di KBBI Siap Menangkan Imam Budi Hartono di Pilkada Depok

Kastara.Id,Bogor - Puluhan elemen atau relawan warga Kota Depok terhimpun dalam Keluarga Besar Bang Imam…

Selamat Ginting: Salim Said Bagai Kamus Berjalan Soal Politik dan Militer

Kastara.id,Jakarta - Pengamat politik dan militer Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan sosok almarhum Prof…

SIT Darul Abidin Anak Didiknya Menciptakan Permainan Sehingga Otaknya Lebih Sehat

Kastara.Id,Depok - Wakil Walikota Depok Imam Budi Hartono memberikan Sambutan dalam Kegiatan Scratch Day Celebration…

KPU Depok Pastikan Tidak Diikuti Oleh Calon Perseorangan Dalam Pilkada 2024

Kastara.Id,Depok - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat Wili Sumarlin memastikan pemilihan…

55 Anggota PPK Depok di Lantik Dan Langsung Berkerja Untuk Pilkada Serentak 2024

Kastara.Id,Depok - Kali ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat secara  resmi melantik…

Pencabutan dan Pembatalan Surat Pernyataan Sikap

Kastara.Id,Depok - Berdasarkan  Nomor  015/BSS/PS/V-2024 TANGGAL 14 MEI 2024.  Seluruh jajaran pengurus Perkumpulan Barisan Supian…