Portugal

Kastara.ID, Jakarta – MotoGP pernah berlangsung di Portugal dengan salah satu sirkuit yang paling indah di kalender Grand Prix, yakni Estoril. Sirkuit Estoril terakhir kali digunakan oleh Grand Prix pada musim 2012 lalu, setelah itu Portugal yang tak pernah masuk lagi masuk kalender MotoGP.

Awal tahun 2019 ini muncul kabar gembira bahwa Portugal siap kembali ke MotoGP. Hal ini dikarenakan sudah ada pembalap Portugal di MotoGP mulai 2019. Dia adalah Miguel Oliveira yang akan menjadi pembalap Satelit di tim Red Bull KTM Tech3, bertandem dengan pembalap Malaysia, Hafizh Syahrin.

Pejabat pemerintah setempat di daerah Portimao, Portugal telah mengkonfirmasi bahwa mereka sedang dalam proses negosiasi untuk membawa MotoGP ke Algarve pada tahun 2020 mendatang.

Walikota Portimao Isilda Gomes sedang mencari pendanaan sebesar € 1,5 juta untuk membiayai perhelatan tersebut selama tiga tahun yang sumber dananya berasal dari kas otoritas daerah. “Negosiasi sedang berlangsung,” ujar Isilda Gomes kepada media lokal, seperti dilansir Bike Sport News.

Jika Portugal berhasil kembali menggelar MotoGP pada 2020 mendatang, maka sirkuit Portimao yang akan menjadi venue penyelenggara, bukan Estoril.

Saat ini MotoGP punya 19 seri dalam satu musim, dengan Thailand menjadi seri paling baru. Jika Portugal berhasil masuk pada 2020 mendatang dan tak ada seri lain yang keluar, maka MotoGP akan balapan sebanyak 20 kali.

Dengan 20 seri dalam satu musim nampaknya akan menjadi jumlah maksimum balapan yang bisa diterima oleh pembalap.

Kondisi ini akan menyulitkan Indonesia untuk masuk ke MotoGP jika salah satu sirkuit Jakabaring di Palembang atau Mandalika di Lombok sudah siap menggelar balapan level internasional. (lan)