Headline

Pencarian Buronan Kasus Suap Harun Masiku Diintensifkan KPK

Kastara.ID, Jakarta – Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Nurul Ghufron menjelaskan, pihaknya akan memulai kembali upaya pencarian buronan kasus dugaan suap Harun Masiku.

Mengingat saat ini pandemi Covid-19 mulai mereda sehingga memudahkan penyidik dalam proses pencarian, termasuk ke luar negeri.

“Saat ini, kita tahu Covid-19 sudah mulai mereda. Pada kesempatan inilah kita akan kembali meningkatkan upaya pencarian Harun Masiku sesuai dengan komitmen kita,” ujar Ghufron dalam keterangannya, Selasa (16/11).

Dalam kesempatan tersebut, Ghufron menegaskan jajarannya akan mencari keberadaan Harun Masiku di manapun berada, termasuk di luar negeri. KPK juga sudah meminta bantuan interpol untuk meringkus Harun.

“Kami sekali lagi dari awal sudah komitmen. Kita juga berharap bahwa masyarakat bisa memberikan kontribusi positif kalau mengetahui informasi tentang keberadaan Harun Masiku ataupun orang-orang lainnya yang masuk dalam daftar pencarian orang (DPO) KPK,” jelasnya.

Sebelumnya, Plt Juru Bicara KPK Ali Fikri mengungkap pihaknya telah berkoordinasi dengan Interpol untuk menangkap mantan calon legislatif dari PDIP tersebut. Permohonan red notice pun sudah diterbitkan oleh Interpol.

“Informasi terbaru yang kami terima, bahwa pihak Interpol benar sudah menerbitkan Red Notice atas nama DPO Harun Masiku,” ujar Ali Fikri. (ant)

Leave a Comment

Recent Posts

KPU Depok Pastikan Tidak Diikuti Oleh Calon Perseorangan Dalam Pilkada 2024

Kastara.Id,Depok - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat Wili Sumarlin memastikan pemilihan…

55 Anggota PPK Depok di Lantik Dan Langsung Berkerja Untuk Pilkada Serentak 2024

Kastara.Id,Depok - Kali ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat secara  resmi melantik…

Pencabutan dan Pembatalan Surat Pernyataan Sikap

Kastara.Id,Depok - Berdasarkan  Nomor  015/BSS/PS/V-2024 TANGGAL 14 MEI 2024.  Seluruh jajaran pengurus Perkumpulan Barisan Supian…

Selamat Ginting: Jurnalisme Investigasi Berkontribusi Terhadap Pemerintahan Demokrati

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting menegaskan, jurnalisme investigasi keberadaannya sangat penting…

Selamat Ginting : Demokrasi Asli Indonesia Sumbernya Semangat Kolektivisme

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan, demokrasi asli Indonesia sumbernya adalah…

POPWILDA wilayah I Jabar di Ikuti Tujuh Daerah.

Kastara.Id,Depok - Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono melepas ratusan atlet yang akan mengikuti…