Valentino Rossi

Kastara.id, Madrid – Pembalap asal Italia Valentino Rossi saat ini memang masih bertengger di posisi kedua klasemen sementara MotoGP.

Tapi jarak poin dari pemuncak klasemen, Marc Marquez semakin menjauh di posisi teratas dan sekarang Rossi harus bersiap menghadapi serbuan dua pembalap Ducati Team, Jorge Lorenzo dan Andrea Dovizioso di klasemen.

Masalah utama Rossi ada pada motornya, sektor elektronik M1 menjadi biang semua kegagalan Rossi dan rekan setimnya, Maverick Vinales sejak pertengahan tahun lalu.

Menjelang MotoGP Inggris mendatang, Yamaha MotoGP sekarang merangkul salah satu tokoh penting Yamaha, Michele Gadda, sosok yang punya pengalaman bersama mantan manajer teknik Rossi, Silvano Galbusera.

Gadda juga sempat bergabung bersama tim Yamaha di kejuaran Superbike dan tim BMW bersama dengan Galbusera. Gadda juga pernah menjadi bagian tim Ducati di MotoGP.

Gadda menjadi orang yang paling berjasa di balik kekuatan tim Superbike Yamaha, menjadikan motor YZF-R1 mampu mengimbangi dominasi tunggal Kawasaki lewat pembalap andalan mereka, Michael van der Mark dan rekan satu timnya, Alex Lowes.

Yamaha sangat yakin Gadda akan mampu meningkatkan performa motor Rossi, karena memang ia sangat ahli dalam meracik elektronik Magneti Marelli.

Menarik untuk melihat bagaimana performa motor Rossi dan Vinales nanti di GP Inggris usai kedatangan Gadda sebagai harapan penyelamat krisis Yamaha. (dwi)