Kastara.id, Sumedang – Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo akan mendampingi Kapolri Jendrap Tito Karnavian dalam memberikan ceramah umum kepada civitas akademi dan praja Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) di Kampus IPDN Jatinangor.

Selain Mendagri Tjahjo dan Kapolri Jendral Tito, agenda dari ceramah umum ini juga dihadiri Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal Eko Putro Sandjojo. Kegiatan pertama pada pagi ini arahan dari Mendes yang berlangsung pukul 09.00 WIB.

Sedangkan Kapolri Jendral Tito bersama Mendagri Tjahjo diagendakan ceramah umumnya berlangsung pada siang hari sekitar pukul 14.00 WIB. Kegiatan ini diikuti ribuan praja IPDN dan merupakan bagian dari program Mendagri dalam rangka membangun revolusi mental.

Sebelumnya, Mendagri Tjahjo Kumolo menyatakan kalau revolusi mental itu bisa dimulai dari IPDN. Itu juga alasan mengapa Tjahjo kerap melakukan kunjungan kerja secara rutin ke sekolah kedinasan birokrat tersebut, karena ia menaruh perhatian bersar ke IPDN. (raf)