Savero Hotel

Kastara.id, Depok – Hotel Savero kembali menambah jaringannya di kawasan pusat Kota Depok di lokasi strategis di Jalan Margonda Raya No. 230A, Beji, Depok. Lokasinya sangat memudahkan wisatawan lokal maupun luar kota dalam memenuhi kebutuhan tempat peristirahatan di bilangan Kota Depok.

Terdiri dari 10 lantai dan 108 kamar yang terbagi menjadi tiga tipe yaitu Superior, Deluxe, dan Suite, hotel bintang tiga ini juga memiliki enam ruang meeting dan sebuah ballroom dengan kapasitas hingga 500 orang. Fasilitas lainnya adalah layanan koneksi Wifi di semua area, restoran, fitness center, dan spa.

Peresmian operasional Hotel Savero, Minggu (18/2), diawali penyerahan kunci simbolis dari Komisaris Utama PT Savero Group MGS Idrus Ali kepada General Manager Hotel Savero Krisna Permana yang dilanjutkan dengan penandatangan prasasti dan pemukulan gong oleh Wali Kota Depok Idris Abdul Shomad.

Krisna Permana menyampaikan, pada opening ceremony ini, Hotel Savero Depok memberikan harga spesial yaitu Rp 575 ribu net/malam termasuk sarapan untuk dua orang. “Harga ini sangat terjangkau ditambah beragam fasilitas yang kami tawarkan,” katanya.

Krisna menjelaskan, dengan tren bisnis industri pariwisata dan perhotelan di tahun 2018, diprediksi akan mengalami peningkatan seiring dengan berkembangnya sektor usaha di berbagai bidang yang sedang didorong Pemerintah Daerah.

“Menjawab kebutuhan pasar dan keinginan konsumen, kehadiran Grand Savero menjadi pilihan tepat untuk Meeting, Incentive, Convention, dan Exhibition (MICE). Kita berharap ini bisa menjadi kekuatan dalam berkompetisi sehat dengan hotel-hotel di sekitarnya, terlebih hotel bintang tiga kami sangat mendukung konsep baru yang tengah diusung,” tandasnya.

Untuk inforrnasi lebih lengkap mengenai Hotel Savero Depok, peminat bisa mengakses www.saverohotels.com atau melalui email info.depok@saverohotel.com, serta instagram saverohotelgroup atau via aplikasi Savero Hotels. (rud)