Headline

Stok Beras di Jakarta Hingga Lebaran Siap 40 Ribu Ton

Kastara.ID, Jakarta – PT Food Station Tjipinang Jaya (FSTJ) telah menyiapkan 40 ribu ton stok beras untuk memenuhi kebutuhan Ramadan hingga Lebaran.

Sekretaris Perusahaan PT FSTJ Suratmin Suria Wijaya mengatakan bahwa sejauh ini permintaan beras masih normal. Secara umum, jumlah beras yang masuk ke Pasar Induk Beras Cipinang (PIBC) mencapai 3.000 ton per hari. Begitu pula dengan jumlah beras yang keluar tercatat 3.000 ton per hari.

“Stok beras saat ini 43.355 ton. Jadi sangat aman,” ujarnya, Kamis (18/4).

Ia menyebutkan, banyaknya jumlah beras yang masuk ke PIBC terjadi karena saat ini telah memasuki musim panen. Terutama di daerah-daerah pemasok beras seperti Karawang, Jawa Barat.

“Harga beras rata-rata masih stabil di grosir. Beras IR-1 yang semula Rp 10.450 per kilogram turun jadi Rp 10.425,” tandasnya. (hop)

Leave a Comment

Recent Posts

Eko Patrio Layak Jadi Menteri Komunikasi dan Informatika

Kastara.ID, Jakarta - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan mengatakan, Eko Patrio menjadi…

Supian Suri Menyanggupi Mengenai Kesiapannya Menjadi kader Partai Gerindra

Kastara.Id,Depok - Dewan Pimpinan Cabang Gerindra Kota Depok sudah sepakat untuk  membawa satu nama ke…

Partai NasDem Mendukung Imam Budi Hartono Maju Menjadi wali kota Depok

Kastara.Id,Depok - Ketua DPD Partai NasDem Kota Depok memberikan sinyal koalisi jelang pemilihan kepala daerah…

Langkah Pemkot Depok Atasi Banjir di Jalan Bulak Barat Cipayung

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok, Jawa Barat melakukan langkah-langkah mengatasi banjir di Jalan Bulak…

MUI Launching Buku Berjudul Wasathiyyah

Kastara.Id,Depok - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Depok, Jawa Barat melaunching buku  Wasathiyyah yang artinya…

Idris – Imam Sabet Penghargaan DPD PKS Terbanyak Raih Kursi DPRD Se Jabar

Kastara.Id,Bandung  - DPW Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jawa Barat (Jabar) memberikan penghargaan ke DPD PKS…