Headline

Marquez Akui Staminanya Menurun Drastis

Kastara.ID, Jakarta – Kembalinya Marc Marquez yang bakal start dari grid keenam di MotoGP Portugal, Ahad (18/4) nanti, menyisakan pengakuan bahwa stamina dirinya menurun drastis.

Kondisi tersebut diakuinya usai kualifikasi kedua (Q2) sekaligus memastikan start dari P6 alias baris kedua di Sirkuit Algarve, Portimao. Pembalap Tim Repsol Honda itu mengaku fisiknya jauh lebih buruk ketimbang saat pertama kali turun pada Jumat (16/4) lalu.

Juara dunia MotoGP enam kali (2013, 2014, 2016, 2017, 2018, 2019) asal Spanyol tersebut menjelaskan, kondisi yang dialaminya pada Sabtu (17/4) sejatinya sudah diprediksi tim dokter dan fisioterapis yang selama ini merawatnya memulihkan cedera.

“Mereka juga memperkirakan kondisi saya akan lebih buruk (dari sisi fisik) saat lomba. Tetapi yang terpenting, kondisi tulang pergelangan tangan saya masih bagus, saya tidak merasakan sakit,” jelas Marquez seperti dilansir id.motorsport.com.

“Saya merasa otot-otot, jari-jari, dan kedua siku juga tidak sakit. Tetapi saya merasa lelah di bagian-bagian itu karena mengeluarkan seluruh kemampuan di tiga sesi berbeda pada Sabtu: FP3 serta Q1 dan Q2.”

Setelah waktu kombinasi dari FP1, FP2, dan FP3, Marquez hanya finis di P15 dan harus menjalani kualifikasi dari Q1. Setelah menempati posisi teratas di Q1, ia lalu bertarung di Q2 dan merebut posisi start P6.

Marc Marquez juga mengaku sempat tidak nyaman di atas Honda RC213V yang menggunakan set-up berbasis data yang selama ini dipakai pembalap penguji, Stefan Bradl.

“Kepercayaan diri saya di atas motor semakin bagus. Kami memulainya dengan dasar set-up milik Bradl dan itu kami pakai di tiga sesi latihan bebas. Di tengah sesi FP3, saya bilang sudah mampu melangkah sejauh ini dan cukup bagus,” tutur Marc Marquez.

“Jadi, saya menyesuaikan set-up motor dengan gaya balap, tidak ada perubahan besar atau ekstrem. Feeling saya terhadap motor semakin bagus di FP4 sehingga mampu mencatat waktu cepat di kedua kualifikasi,” pungkasnya. (tra)

Leave a Comment

Recent Posts

Larangan Investigative Reporting Harus Dilawan

Kastara.ID, Jakarta - Investigative reporting itu dapat mengungkap atau membongkar sesuatu yang ditutup-tutupi. Hal itu…

99 Elemen Masuk Barisan di KBBI Siap Menangkan Imam Budi Hartono di Pilkada Depok

Kastara.Id,Bogor - Puluhan elemen atau relawan warga Kota Depok terhimpun dalam Keluarga Besar Bang Imam…

Selamat Ginting: Salim Said Bagai Kamus Berjalan Soal Politik dan Militer

Kastara.id,Jakarta - Pengamat politik dan militer Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan sosok almarhum Prof…

SIT Darul Abidin Anak Didiknya Menciptakan Permainan Sehingga Otaknya Lebih Sehat

Kastara.Id,Depok - Wakil Walikota Depok Imam Budi Hartono memberikan Sambutan dalam Kegiatan Scratch Day Celebration…

KPU Depok Pastikan Tidak Diikuti Oleh Calon Perseorangan Dalam Pilkada 2024

Kastara.Id,Depok - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat Wili Sumarlin memastikan pemilihan…

55 Anggota PPK Depok di Lantik Dan Langsung Berkerja Untuk Pilkada Serentak 2024

Kastara.Id,Depok - Kali ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat secara  resmi melantik…