Depok

Kastara.ID, Depok – Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Depok membuka lima pelatihan kerja (Pencaker) pada semester dua bagi para pencari kerja di Kota Depok. Pelatihan kerja ini sangat bermanfaat bagi pencaker dalam meningkatkan keahlian dan kompetensi

Kepala Disnaker Kota Depok, Mohamad Thamrin mengatakan, terdapat lima pelatihan kerja pada semester dua ini. Antara lain Pelatihan Tata Boga pada 8-14 Juli 2022, Pelatihan Tata Rias Pengantin 19-28 Juli 2022, dan Perbengkelan Roda Dua 2-30 Agustus 2022.

“Lalu Pelatihan Servis Komputer 5-13 September 2022 dan Pelatihan Servis AC 19-27 September 2022,” tuturnya yang dilansir laman resmi Pemkot Depok, Kamis (19/5).

Thamrin menjelaskan, pendaftaran akan ditutup pada 16 Juni 2022. Bagi yang ingin mendaftar dan mengikuti seleksi dapat mengakses linkĀ https://SIMPEL_DEPOK.GO.ID.

“Semoga pelatihan ini dapat diikuti dengan baik. Para pencaker juga dapat meningkatkan kompetensi yang dibutuhkan di dunia kerja ataupun usaha,” harapnya.

Sementara Kepala Bidang Pelatihan, Produktivitas dan Bina Lembaga Pelatihan Kerja, Disnaker Kota Depok, Tri Astuti menuturkan, terdapat kriteria pencaker yang dapat mengikuti pelatihan ini. Di antaranya, ber-KTP Depok, memiliki buku AK-1 atau buku kuning, usia minimal 18 tahun, tidak sedang bersekolah atau menempuh pendidikan, belum bekerja dan memiliki sertifikat vaksinasi Covid-19.

Dikatakan Tri, peserta yang lolos seleksi dan mengikuti pelatihan akan mendapatkan fasilitas. Antara lain makan dan snack, sertifikat pelatihan, bahan dan alat pendukung pelatihan, alat tulis, transport dan pakaian kerja bagi pelatihan Perbemgkelan Roda Dua dan Servis AC.

“Untuk info lebih lanjut dapat menghubungi media sosial instagram @PELATIHAN.DISNAKERDEPOK atau nomor whatsapp 081281345994,” tutupnya. (dha)