Fokus Depok

Tim Futsal Putri Kota Depok Mendapat Motivasi dari Punggawa Timnas Indonesia

Kastara.ID, Depok – Tim Futsal Putri Kota Depok, mendapatkan kunjungan dari punggawa Timnas Futsal Indonesia Anggi Puspita Sari di GOR Kartika, Cilodong, belum lama ini. Kunjungan tersebut untuk memberikan motivasi agar tim futsal Kota Depok dapat terus memberikan yang terbaik dalam setiap pertandingan.

Anggi sapaannya, mengatakan, pemberian motivasi dirangkai dengan melakukan latihan bersama. Latihan bersama diisi dengan materi fisik dan tes awal untuk mengetahui sejauh mana kondisi pemain.

“Saya gembira bisa berlatih dengan pemain Kota Depok. Latihan Ini bagus banget untuk tahu kondisi fisik pemain sebagai acuan pelatih untuk menyusun program latihan ke depan,” katanya seperti dimuat situs resmi Pemkot Depok, Jumat (21/5).

Kehadiran Kapten Jaya Kencana Angels ini juga mendapat sambutan hangat dari para atlet Futsal Putri Kota Depok. Dikatakannya, banyak pertanyaan yang ditujukan untuknya mengenai cara mencapai kondisi terbaik dalam permainan.

“Saya cuma berbagi pengalaman kalau dari awal tidak pernah gentar melawan siapapun. Yang penting kita punya semangat bagus, dan mental bagus,” jelasnya.

Anggi yang sukses membobol gawang Thailand di Sea Games 2017 itu melanjutkan, kadang ia juga mendapatkan kondisi fisik yang bagus, tapi ketika mental goyang sangat berpengaruh dalam permainan. Maka itu rasa percaya diri dalam bermain menjadi kunci penting dalam membentuk performa bermain di lapangan.

“Kita juga harus punya mental bagus dan semangat. Hadirkan rasa di dalam diri kita supaya tidak mau kalah dengan lawan,” terang dia.

Ia pun berharap para pemain Kota Depok bisa lebih berusaha dan berjuang demi meraih kemenangan selain memberikan hasil terbaik di setiap laga.

“Semoga Tim Futsal Puteri Depok sukses di eventnya, semoga lancar menjadi juara,” tutupnya. (dha)

Leave a Comment

Recent Posts

Selamat Ginting : Demokrasi Asli Indonesia Sumbernya Semangat Kolektivisme

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan, demokrasi asli Indonesia sumbernya adalah…

POPWILDA wilayah I Jabar di Ikuti Tujuh Daerah.

Kastara.Id,Depok - Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono melepas ratusan atlet yang akan mengikuti…

Rombongan Pelajar SMK Lingga Kencana Depok Mengalami Kecelakaan di Kawasan Wisata Ciater

Kastara.Id,Depok - Wali Kota Depok, Mohammad Idris mengungkapkan, bus rombongan SMK Lingga Kencana yang terguling…

Seluruh Biaya Perawatan Korban Kecelakaan Bus Pariwisata Ditanggung Pemerintah Kota (Pemkot) Depok

Kastara.Id,Depok - Seluruh biaya perawatan korban kecelakaan bus pariwisata yang mengangkut siswa SMK Lingga Kencana,…

Program KDS Pendidikan Untuk Warga Yang ber KTP Depok

Kastara.Id,Depok - Program Pemerintah Kota Depok melalui Kartu Depok Sejahtera (KDS) bukan untuk satu golongan,…

Imam – Ririn Pilkada Depok 2024 Sudah Mantap 99 Persen

Kastara.Id,Depok - Koalisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Golkar Depok resmi mengusung Imam Budi…