Headline

Demo Buruh dan Petani Soal Minyak Goreng di Depan Kemendag

Kastara.ID, Jakarta – Sejumlah buruh dan petani akan melakukan aksi demonstrasi di depan kantor Kementerian Perdagangan (Kemendag) Jakarta Pusat. Diperkirakan, massa buruh dan petani yang akan mengikuti demo berjumlah ratusan orang.

“Iya, ada 200 orang,” ujar Kasat Lantas Polres Metro Jakarta Pusat, Kompol Purwanta, Selasa (22/3).

Purwanta melanjutkan, sampai saat ini pihaknya belum melakukan penutupan jalan atau arus lalu lintas. Namun, skenario pengalihan arus sudah disiapkan dan bersifat tentatif.

“Sudah (menyiapkan skenario pengalihan arus), itu sifatnya tentatif,” sambungnya.

Dalam aksi unjuk rasa ini, buruh dan petani akan melayangkan sejumlah tuntutan, salah satunya terkait penurunan harga minyak goreng.

Di sisi lain, dalam keterangan tertulis Presiden Partai Buruh, Said Iqbal menjelaskan ada tiga tuntutan yang akan disampaikan dalam aksi unjuk rasa tersebut yakni menurunkan harga minyak goreng, bahan pokok, dan atau memecat Menteri Perdagangan.

“Kita meminta pemerintah melakukan stabilisasi harga dan menurunkan harga bahan pokok, termasuk minyak goreng. Kenaikan harga kebutuhan bahan pokok, apalagi menjelang Ramadan dan Idul Fitri, tentu ini akan memberatkan masyarakat,” kata Said. (hop)

Leave a Comment

Recent Posts

Selamat Ginting: Jurnalisme Investigasi Berkontribusi Terhadap Pemerintahan Demokrati

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting menegaskan, jurnalisme investigasi keberadaannya sangat penting…

Selamat Ginting : Demokrasi Asli Indonesia Sumbernya Semangat Kolektivisme

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan, demokrasi asli Indonesia sumbernya adalah…

POPWILDA wilayah I Jabar di Ikuti Tujuh Daerah.

Kastara.Id,Depok - Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono melepas ratusan atlet yang akan mengikuti…

Rombongan Pelajar SMK Lingga Kencana Depok Mengalami Kecelakaan di Kawasan Wisata Ciater

Kastara.Id,Depok - Wali Kota Depok, Mohammad Idris mengungkapkan, bus rombongan SMK Lingga Kencana yang terguling…

Seluruh Biaya Perawatan Korban Kecelakaan Bus Pariwisata Ditanggung Pemerintah Kota (Pemkot) Depok

Kastara.Id,Depok - Seluruh biaya perawatan korban kecelakaan bus pariwisata yang mengangkut siswa SMK Lingga Kencana,…

Program KDS Pendidikan Untuk Warga Yang ber KTP Depok

Kastara.Id,Depok - Program Pemerintah Kota Depok melalui Kartu Depok Sejahtera (KDS) bukan untuk satu golongan,…