Headline

Gregoria Mariska Tunjung Menang Straight Game

Kastara.ID, Jakarta – Laga penyisihan grup pertama Mola TV PBSI Home Tournament dilewati Gregoria Mariska Tunjung dengan kemenangan straight game atas Bilqis Prasista dengan skor 21-7, 21-15. Pemain unggulan pertama ini masih menempati posisi teratas di grup N dengan sementara mengantongi satu kemenangan.

Gregoria mengaku sudah siap betul di pertandingan pertamanya kali ini. Setelah lama absen tanding akibat pandemi Covid-19, Gregoria akhirnya kembali ke arena pertandingan. Ia tentu butuh penyesuaian lagi untuk mengembalikan suasana bertanding.

“Saya sudah siap banget karena sudah lama nggak tanding. Yang dihadapi bukan cuma kendala mental tapi feeling mainnya juga, jadi saya lebih fokus per poin. Di game pertama lawan masih mencari-cari pola main yang pas dan banyak melakukan kesalahan sendiri,” kata Gregoria usai pertandingan.

“Saya sempat tegang dengan suasana di lapangan, padahal latihan kan di sini juga. Tapi terasa sekali tegangnya, suasananya beda,” tuturnya.

Meski hari ini menang straight game, Gregoria mengaku masih banyak hal yang perlu ia perbaiki untuk pertandingan-pertandingan selanjutnya. Di antaranya ia masih belum bisa mematikan bola-bola yang sebetulnya mudah untuk dimatikan. Gregoria masih belum bisa maksimal memanfaatkan kesempatan yang ada di depan mata.

“Saya masih banyak buang-buang bola, kalau ada kesempatan matiin bisa lebih ganas lagi,” ucapnya.

Gregoria menilai persaingan di tunggal putri cukup ketat. Sebagai unggulan pertama, Gregoria sudah siap mendapat perlawanan sengit dari para unggulan dan juga pemain muda.

“Semua pemain tunggal putri unggulan pertama sampai keempat punya peluang yang imbang. Pemain junior juga kelihatan kualitasnya lumayan bagus,” tutur Gregoria.

Saat berita ini diturunkan, Choirunnisa baru saja mengalahkan Yasnita Enggira Setiawan dengan skor 21-14, 21-17. (tra)

Leave a Comment

Recent Posts

Selamat Ginting: Salim Said Bagai Kamus Berjalan Soal Politik dan Militer

Kastara.id,Jakarta - Pengamat politik dan militer Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan sosok almarhum Prof…

SIT Darul Abidin Anak Didiknya Menciptakan Permainan Sehingga Otaknya Lebih Sehat

Kastara.Id,Depok - Wakil Walikota Depok Imam Budi Hartono memberikan Sambutan dalam Kegiatan Scratch Day Celebration…

KPU Depok Pastikan Tidak Diikuti Oleh Calon Perseorangan Dalam Pilkada 2024

Kastara.Id,Depok - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat Wili Sumarlin memastikan pemilihan…

55 Anggota PPK Depok di Lantik Dan Langsung Berkerja Untuk Pilkada Serentak 2024

Kastara.Id,Depok - Kali ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat secara  resmi melantik…

Pencabutan dan Pembatalan Surat Pernyataan Sikap

Kastara.Id,Depok - Berdasarkan  Nomor  015/BSS/PS/V-2024 TANGGAL 14 MEI 2024.  Seluruh jajaran pengurus Perkumpulan Barisan Supian…

Selamat Ginting: Jurnalisme Investigasi Berkontribusi Terhadap Pemerintahan Demokrati

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting menegaskan, jurnalisme investigasi keberadaannya sangat penting…