Fokus Depok

Protokol Kesehatan Ketat Saat Pelatihan Wirausaha Baru

Kastara.ID, Depok – Dinas Koperasi dan Usaha Mikro (DKUM) Kota Depok akan tetap melaksanakan pelatihan Wirausaha Baru (WUB) di tahun ini. Meski demikian, pelatihan yang digelar pada 29-31 Maret tersebut, tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

Kepala DKUM Kota Depok Mohammad Fitriawan mengatakan, pelatihan ini diikuti sebanyak 275 peserta. Agar tidak berkerumun, imbuhnya, peserta dibagi ke dalam 11 kelompok atau angkatan.

“Masing-masing kelas akan diisi sebanyak 25 orang agar tidak menimbulkan kerumunan,” katanya, seperti dimuat di situs resmi Pemkot Depok, Selasa (23/3).

Dikatakannya, upaya penerapan protokol lainnya yaitu mengatur jarak tempat duduk antara masing-masing peserta. Selain itu, di tempat pelatihan juga disediakan sabun cuci tangan dan hand sanitizer.

Peserta juga diwajibkan memakai masker dan dilakukan pengukuran suhu tubuh sebelum masuk ke dalam kelas.

Ditambahkannya, selama mengikuti pelatihan WUB, para peserta akan diberi materi yang dapat meningkatkan kemampuan diri. Seperti mental dan pola pikir dalan berwirausaha, pelanggan dan produk yang dimiliki, pesaing, pemasaran, dan penjualan. Kemudian, ada strategi modal dan usaha serta mengelola keuntungan secara profesional.

“Lalu kami juga berikan pelatihan mengenai legalitas produk yang dimiliki,” pungkasnya. (lan)

Leave a Comment

Recent Posts

Larangan Investigative Reporting Harus Dilawan

Kastara.ID, Jakarta - Investigative reporting itu dapat mengungkap atau membongkar sesuatu yang ditutup-tutupi. Hal itu…

99 Elemen Masuk Barisan di KBBI Siap Menangkan Imam Budi Hartono di Pilkada Depok

Kastara.Id,Bogor - Puluhan elemen atau relawan warga Kota Depok terhimpun dalam Keluarga Besar Bang Imam…

Selamat Ginting: Salim Said Bagai Kamus Berjalan Soal Politik dan Militer

Kastara.id,Jakarta - Pengamat politik dan militer Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan sosok almarhum Prof…

SIT Darul Abidin Anak Didiknya Menciptakan Permainan Sehingga Otaknya Lebih Sehat

Kastara.Id,Depok - Wakil Walikota Depok Imam Budi Hartono memberikan Sambutan dalam Kegiatan Scratch Day Celebration…

KPU Depok Pastikan Tidak Diikuti Oleh Calon Perseorangan Dalam Pilkada 2024

Kastara.Id,Depok - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat Wili Sumarlin memastikan pemilihan…

55 Anggota PPK Depok di Lantik Dan Langsung Berkerja Untuk Pilkada Serentak 2024

Kastara.Id,Depok - Kali ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat secara  resmi melantik…