Headline

Jelang Nataru, Harga Daging Sapi Relatif Stabil

Kastara.id, Jakarta – Harga daging sapi segar di pasar tradisional Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, menjelang Natal 2017 dan Tahun Tabu 2018 (Nataru) masih relatif stabil atau tidak ada kenaikan.

Pedagang daging Parlan di Pasar Kebayoran Lama mengatakan, ketersediaan daging sapi segar hingga saat ini masih relatif cukup dengan harga Rp 115.000 per kilogram.

“Harga daging sapi relatif stabil dan tidak ada kenaikan. Bahkan kalau dibandingkan sebelum Lebaran yang lalu menurun, saat itu harga daging Rp 120.000 per kilogram, sekarang menjadi Rp 115.000 per kilogram,” kata Parlan di Pasar Kebayoran Lama, Sabtu (23/12).

Selain itu, kata dia, daging untuk sop (daging campur tulang) harganya Rp 70.000 per kilogram, juga tidak ada kenaikan.

Beda dengan daging ayam, harganya mengalami kenaikan, seekor ayam yang besar Rp 70.000, dan sedang Rp 35.000. “Satu ekor yang besar Rp 70.000, dan yang sedang Rp. 35.000, sebelumnya yang besar Rp 65.000, dan yang sedang Rp 30.000. Jadi rata-rata ada kenaikan Rp 5.000 per ekornya,” kata Ninik seorang pedagang daging ayam di Kebayoran lama.

Sementara itu, untuk kelapa parut, harganya juga stabil tidak ada kenaikan. “Kelapa parut yang besar harganya Rp 10.000, dan yang kecil harganya Rp 8.000,” kata Teo seorang pedagang kelapa parut di Pasar Kebayoran Lama.

Sementara itu, dari pantauan di lapangan, harga sayuran masih relatif stabil, namun harga telor ayam mengalami kenaikan. Tadinya telor ayam satu kilogram Rp 28.000, sekarang naik menjadi Rp 30.000 per kilogramnya. (mar)

Leave a Comment

Recent Posts

99 Elemen Masuk Barisan di KBBI Siap Menangkan Imam Budi Hartono di Pilkada Depok

Kastara.Id,Bogor - Puluhan elemen atau relawan warga Kota Depok terhimpun dalam Keluarga Besar Bang Imam…

Selamat Ginting: Salim Said Bagai Kamus Berjalan Soal Politik dan Militer

Kastara.id,Jakarta - Pengamat politik dan militer Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan sosok almarhum Prof…

SIT Darul Abidin Anak Didiknya Menciptakan Permainan Sehingga Otaknya Lebih Sehat

Kastara.Id,Depok - Wakil Walikota Depok Imam Budi Hartono memberikan Sambutan dalam Kegiatan Scratch Day Celebration…

KPU Depok Pastikan Tidak Diikuti Oleh Calon Perseorangan Dalam Pilkada 2024

Kastara.Id,Depok - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat Wili Sumarlin memastikan pemilihan…

55 Anggota PPK Depok di Lantik Dan Langsung Berkerja Untuk Pilkada Serentak 2024

Kastara.Id,Depok - Kali ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat secara  resmi melantik…

Pencabutan dan Pembatalan Surat Pernyataan Sikap

Kastara.Id,Depok - Berdasarkan  Nomor  015/BSS/PS/V-2024 TANGGAL 14 MEI 2024.  Seluruh jajaran pengurus Perkumpulan Barisan Supian…