nikahsirri.com

Kastara.id, Bekasi – Dalam sepekan terakhir, nama Aris Wahyudi sontak menjadi terkenal. Sosok pria pengelola akun Lelang Perawan di laman www.nikahsirri.com tersebut diketahui tinggal di lingkungan Perumahan TNI Angkatan Udara Angkasa Puri, Kelurahan Jati Kramat, Kecamatan Jati Asih, Kota Bekasi.

Menurut Ketua RW 10 Perumahan TNI AU Angkasa Puri, Jatiasih, Catur Nur Setiadi, warga di lingkunganya meminta Aris Wahyudi untuk pindah dan mengubah alamat kantor tersebut untuk tidak lagi berada di lingkungan tempat tinggal mereka.

“Warga minta dia pindah ke lingkungan lain saja, jangan di lingkungan kami,” kata Catur Nur Setiadi, Sabtu (23/9).

Dijelaskan Catur, warganya kini resah dengan aktivitas pengelolaan akun yang telah menuai kecaman dari berbagai pihak, termasuk dari Kementerian Sosial.

Catur mengungkapkan, pihaknya telah melayangkan surat resmi permintaan hengkang kepada pengelola situs tersebut, Aris Wahyudi, yang kini tinggal mengontrak rumah di Jalan Manggis Blok A 91, RT01/RW10.

“Kami tetap tidak setuju adanya aktivitas situs itu secara terang-terangan menawarkan jasa pernikahan siri kepada masyarakat umum, bahkan melelang keperawanan perempuan yang ingin dinikahi secara siri,” ujarnya.

Hingga kini pengelola nikahsirri.com tersebut masih berada di lingkungan RW10, namun situs www.nikahsirri.com tidak bisa diakses karena sudah diblokir Kemenkominfo sejak Sabtu (23/9) pada pukul 16.00. (ama)