MASPI

Kastara.id, Jakarta – Masyarakat Pelumas Indonesia (MASPI) menggelar edukasi penggunaan pelumas dan bahan bakar yang baik kepada komunitas atau klub otomotif di Jakarta. Edukasi yang didukung Willbern Auto Chemical dan GULF Oil Lubricants Indonesia ini digelar di aula PT Petrolab Service Jakarta (24/2).

Hadir sejumlah komunitas kendaraan roda empat seperti BMW Car Club Indonesia Jakarta Chapter, Bintaro Bimbers Community, Innova Community, Terios Rush Club Indonesia (TeRuCi), Jazz Fit Club, Komunitas Captiva Indonesia, Forum Komunikasi Klub & Komunitas Otomotif, Honda Maestro Riders Club, dan Suzuki Splash Club Jakarta.

Edukasi ini merupakan pilot project serta menjadi ajang pengenalan MASPI kepada komunitas otomotif khususnya roda empat guna mendapatkan gambaran yang lebih detail tentang kondisi lapangan di dunia otomotif, termasuk di dalamnya menampung aspirasi dari para pelaku otomotif.

Turut hadir dalam memberikan edukasi ini adalah para pakar di bidang pelumas seperti Ketua umum MASPI dan Direktur BBPT Barman Tambunan, Tribologist, Bidang Sertifikasi Pendidikan MASPI Nugraha Kartasasmita, perwakilan Petrolab Service Gilar Hermina Putra, perwakilan PT Willbern Tritium Indonesia Juergen Gunawan, serta Amroe Wahjudi (Orange Racing Committee).

MASPI merupakan organisasi independen yang dalam salah satu kegiatannya memberikan pemahaman lebih baik tentang pelumas dan bahan bakar bagi seluruh pelaku bisnis maupun perorangan. Kegiatan-kegiatannya merupakan bentuk sarana interaksi langsung dengan para pelaku, khususnya komunitas atau klub otomotif.

Hal ini dijelaskan staf bidang komunikasi MASPI yang juga Marketing & Communication Head PT Willbern Tritium Indonesia Nadya Listyaningrum. “Ke depannya MASPI juga ingin mengadakan kegiatan serupa dengan frekuensi lebih rutin yang dikemas lebih menarik. Dan MASPI akan hadir di Indonesia Internasional Motor Show  (IIMS) 2018,” katanya. (koes)