Metro

Berbuatlah Amal Kebaikan Sebanyak-banyaknya di Bulan Ramadan

Kastara.ID, Depok – Di bulan Ramadhan 1441 H, banyak cara untuk mencari amal kebaikan sebanyak mungkin dan sekaligus dalam rangka memperingati hari jadi Kota Depok ke-21, Ketua DPC PPP Kota Depok Qonita Luthfiyah membagi-bagikan takjil kepada pengguna jalan.

“Kami bersemangat untuk membagikan kepada masyarakat untuk berbuka puasa, terlebih di bulan suci ini. Kebetulan ini momennya pas dengan HUT Kota Depok ke-21,” ujar Qonita melalui Pengurus QL Center, Ubay Maulana, Senin (27/4).

Ubay mengatakan, ratusan paket takjil yang dibagikan kepada pengguna jalan raya di check poin BSI, Kelurahan Bojongsari, merupakan inisiatif dadakan dari para kader PPP.

“Insya Allah ke depan kami akan melakukan hal yang sama dengan persiapan lebih matang lagi, mungkin lebih banyak lagi takjilnya,” katanya.

Tokoh wanita PPP Qonita dan juga anggota DPRD Depok telah melakukan beragam aksi sosial di tengah pandemi Covid 19 di Kota Depok, karena jiwa sosialnya yang selalu berbagi kepada masyarakat.

Selain menyemprot cairan disinfektan di beberapa kecamatan, salah seorang putri Syukron Ma’mun itu juga membagikan ribuan paket sembako untuk masyarakat di 11 kecamatan. (*)

Leave a Comment

Recent Posts

SIT Darul Abidin Anak Didiknya Menciptakan Permainan Sehingga Otaknya Lebih Sehat

Kastara.Id,Depok - Wakil Walikota Depok Imam Budi Hartono memberikan Sambutan dalam Kegiatan Scratch Day Celebration…

KPU Depok Pastikan Tidak Diikuti Oleh Calon Perseorangan Dalam Pilkada 2024

Kastara.Id,Depok - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat Wili Sumarlin memastikan pemilihan…

55 Anggota PPK Depok di Lantik Dan Langsung Berkerja Untuk Pilkada Serentak 2024

Kastara.Id,Depok - Kali ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat secara  resmi melantik…

Pencabutan dan Pembatalan Surat Pernyataan Sikap

Kastara.Id,Depok - Berdasarkan  Nomor  015/BSS/PS/V-2024 TANGGAL 14 MEI 2024.  Seluruh jajaran pengurus Perkumpulan Barisan Supian…

Selamat Ginting: Jurnalisme Investigasi Berkontribusi Terhadap Pemerintahan Demokrati

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting menegaskan, jurnalisme investigasi keberadaannya sangat penting…

Selamat Ginting : Demokrasi Asli Indonesia Sumbernya Semangat Kolektivisme

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan, demokrasi asli Indonesia sumbernya adalah…