Headline

Moeldoko: Masuk Jakarta, Aparat Siap Bertindak Atasi Teroris

Kastara.ID, Jakarta – Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko mengatakan sekitar 30 orang anggota kelompok teroris telah masuk Jakarta. Mereka berniat melakukan aksi teror pada saat Mahkamah Konstitusi (MK) membacakan putusan sidang sengketa perselisihan hasil pemilihan umum (PHPU), Kamis (27/6).

Meski demikian, Moeldoko memastikan kondisi keamanan nasional kondusif, termasuk saat pengumuman putusan sidang sengketa PHPU di Gedung MK. Moeldoko yakin dengan kesiapan dan kekuatan TNI dan Polri dalam mengamankan situasi nasional terutama Ibukota Jakarta.

Mantan Panglima TNI ini memaparkan, setidaknya ada 40 ribu personel TNI dan Polri yang dikerahkan untuk mengamankan ibukota. Sedangkan jumlah massa yang akan melakukan aksi diprediksi berjumlah sekitar 2.500 hingga 3.000.

Moeldoko juga meminta semua pihak tidak terlalu khawatir. Pasalnya aparat keamanan telah mengenali 30 orang anggota kelompok teroris tersebut. Jika mereka macam-macam, Moeldoko menegaskan aparat keamanan akan segera bertindak.

Namun Moeldoko enggan menjelaskan secara rinci siapa dan dari kelompok mana para teroris tersebut. (rya)

Leave a Comment

Recent Posts

99 Elemen Masuk Barisan di KBBI Siap Menangkan Imam Budi Hartono di Pilkada Depok

Kastara.Id,Bogor - Puluhan elemen atau relawan warga Kota Depok terhimpun dalam Keluarga Besar Bang Imam…

Selamat Ginting: Salim Said Bagai Kamus Berjalan Soal Politik dan Militer

Kastara.id,Jakarta - Pengamat politik dan militer Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan sosok almarhum Prof…

SIT Darul Abidin Anak Didiknya Menciptakan Permainan Sehingga Otaknya Lebih Sehat

Kastara.Id,Depok - Wakil Walikota Depok Imam Budi Hartono memberikan Sambutan dalam Kegiatan Scratch Day Celebration…

KPU Depok Pastikan Tidak Diikuti Oleh Calon Perseorangan Dalam Pilkada 2024

Kastara.Id,Depok - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat Wili Sumarlin memastikan pemilihan…

55 Anggota PPK Depok di Lantik Dan Langsung Berkerja Untuk Pilkada Serentak 2024

Kastara.Id,Depok - Kali ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat secara  resmi melantik…

Pencabutan dan Pembatalan Surat Pernyataan Sikap

Kastara.Id,Depok - Berdasarkan  Nomor  015/BSS/PS/V-2024 TANGGAL 14 MEI 2024.  Seluruh jajaran pengurus Perkumpulan Barisan Supian…