Fokus Depok

Relawan jadi Ujung Tombak Kegiatan Kemanusiaan

Kastara.ID, Depok – Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Depok, Dudi Mi’raz mengapresiasi kerja keras relawan PMI yang selama ini mengabdi pada tugas kemanusiaan. Menurutnya, relawan adalah ujung tombak kegiatan kemanusiaan.

“Relawan adalah ujung tombak kegiatan kemanusiaan. Dengan penuh keikhlasan dan kesabaran, bekerja tanpa pamrih,” ujarnya usai kegiatan apel Peringatan Hari Relawan, di Halaman Markas PMI Kota Depok, Grand Depok City (GDC), Kalimulya, sebagaimana dimuat situs resmi Pemkot Depok (26/12).

Dikatakannya, dengan kebersamaan diharapkan tujuan yang telah ditetapkan dapat tercapai. Utamanya, membantu meringankan penderitaan sesama dalam situasi bencana seperti Covid-19 ataupun masalah konflik sosial lainnya.

“Hari relawan tidak hanya berlaku untuk PMI saja, melainkan relawan dari berbagai organisasi lainnya. Kami senantiasa membantu masyarakat dalam berbagai kegiatan kemanusiaan,” ungkapnya.

Dudi berpesan kepada seluruh relawan untuk memaknai tujuh prinsip dasar palang merah dan bulan sabit merah. Salah satunya kesukarelaan.

“Sekali lagi saya ucapkan selamat Hari Relawan. Teruslah mengabdi untuk kemanusiaan,” tutupnya. (dha)

Leave a Comment

Recent Posts

KPU Depok Pastikan Tidak Diikuti Oleh Calon Perseorangan Dalam Pilkada 2024

Kastara.Id,Depok - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat Wili Sumarlin memastikan pemilihan…

55 Anggota PPK Depok di Lantik Dan Langsung Berkerja Untuk Pilkada Serentak 2024

Kastara.Id,Depok - Kali ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat secara  resmi melantik…

Pencabutan dan Pembatalan Surat Pernyataan Sikap

Kastara.Id,Depok - Berdasarkan  Nomor  015/BSS/PS/V-2024 TANGGAL 14 MEI 2024.  Seluruh jajaran pengurus Perkumpulan Barisan Supian…

Selamat Ginting: Jurnalisme Investigasi Berkontribusi Terhadap Pemerintahan Demokrati

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting menegaskan, jurnalisme investigasi keberadaannya sangat penting…

Selamat Ginting : Demokrasi Asli Indonesia Sumbernya Semangat Kolektivisme

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan, demokrasi asli Indonesia sumbernya adalah…

POPWILDA wilayah I Jabar di Ikuti Tujuh Daerah.

Kastara.Id,Depok - Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono melepas ratusan atlet yang akan mengikuti…