Categories: Berita

Penangkapan Penyiram Novel Dianggap Warganet Alihkan Isu Jiwasraya

Kastara.ID, Jakarta – Keberhasilan polisi menangkap pelaku penyerangan terhadap penyidik senior Komisi Pembarantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan mendapat sambutan berbagai pihak, tak terkecuali pada netizen atau warganet. Berbagai komentar di laman media sosial Twitter terkait penangkapan tersebut banyak bermunculan.

Warganet bersyukur atas penangkapan tersebut. Pasalnya kasus penyiraman air keras yang menimpa Novel selama ini terkesan mendek tak jelas kelanjutannya. Banyak pihak mulai pesimis kasus yang terjadi pada 2017 lalu itu bakal terungkap.

Pemilik akun @no_giee mengatakan sudah ada titik terang terhadap kasus ini. Ia pun berharap otak di balik penyiraman air keras yang menimpa Novel segera tertangkap. Sedangkan pemilik akun @almidhana14 menuliskan, setelah sekian lama akhirnya pelaku penyiraman Novel tertangkap. Menurut pemilik akun bernama Almi Dhana ini kelanjutan dari kasus ini akan menjadi lebih menarik. Ia pun mengaku menantikan kelanjutan kasus ini dan juga pemberantasan korupsi di Indonesia.

Namun ada pula warganet yang meragukan ‘drama’ penangkapan pelaku kekerasan terhadap Novel. Warganet menduga hal itu hanyalah pengalihan isu atas beberapa kasus besar di Indonesia, salah satunya skandal Jiwasraya.

Pemilik akun @accunk_nasr menuliskan sudah ada yang mengatakan pengungkapan kasus Novel adalah upaya pengalihan isu kasus Jiwasraya. Ada pula warganet yang meminta agar polisi menangkap pihak-pihak yang telah menuduh kasus penyiraman air keras terhadap Novel hanyalah rekayasa.

Pemilik akun @stevaniehuangg mengatakan, penangkapan tersebut membuktikan kasus ini bukan rekayasa. Itulah sebabnya pemilik akun bernama Stevanie Huang itu memina polisi menangkap Dewi Tanjung yang telah menuduh Novel telah melakukan rekayasa atas kasus yang menimpanya. (ant)

Leave a Comment

Recent Posts

SIT Darul Abidin Anak Didiknya Menciptakan Permainan Sehingga Otaknya Lebih Sehat

Kastara.Id,Depok - Wakil Walikota Depok Imam Budi Hartono memberikan Sambutan dalam Kegiatan Scratch Day Celebration…

KPU Depok Pastikan Tidak Diikuti Oleh Calon Perseorangan Dalam Pilkada 2024

Kastara.Id,Depok - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat Wili Sumarlin memastikan pemilihan…

55 Anggota PPK Depok di Lantik Dan Langsung Berkerja Untuk Pilkada Serentak 2024

Kastara.Id,Depok - Kali ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat secara  resmi melantik…

Pencabutan dan Pembatalan Surat Pernyataan Sikap

Kastara.Id,Depok - Berdasarkan  Nomor  015/BSS/PS/V-2024 TANGGAL 14 MEI 2024.  Seluruh jajaran pengurus Perkumpulan Barisan Supian…

Selamat Ginting: Jurnalisme Investigasi Berkontribusi Terhadap Pemerintahan Demokrati

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting menegaskan, jurnalisme investigasi keberadaannya sangat penting…

Selamat Ginting : Demokrasi Asli Indonesia Sumbernya Semangat Kolektivisme

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan, demokrasi asli Indonesia sumbernya adalah…