Kastara.id, Jakarta – Pelaksanaan Pencocokan dan Penelitian (Coklit) pemilih yang dilakukan Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI telah melebihi target.

“Total pemilih yang tercoklit sejumlah  11.292.585 pemilih, jadi ini melebihi target yang kita harapkan,” ujar Komisioner KPU Viryan dalam keterangannya, Minggu (28/1).

Menurut Viryan, yang telah tercoklit sebanyak 3.739.864 rumah dengan jumlah kepala keluarga (KK) sebanyak 4.270.168 KK.

Viryan mengungkapkan, pelaksanaan coklit masih terus berlangsung hingga 18 Februari 2018 mendatang.

Dia mengakui masih ada sejumlah permasalahan dalam coklit, antara lain Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (PPDP) bekerja di belakang meja, dan tidak sesuai dengan regulasi. “Respons masyarakat terhadap coklit tersebut beragam,” tambahnya.

Sebelumnya, Ketua KPU RI Arief Budiman mengatakan, coklit serentak melibatkan seluruh stakeholder meliputi tujuh komisioner KPU RI, 155 komisioner di tingkat provinsi, 1.905 komisioner tingkat kabupaten/kota, 27.820 panitia pemilihan kecamatan atau PPK, 193.602 panitia pemungutan suara atau PPS, serta 385.791 PPDP. (npm)