Fadjar Hutomo

Kastara.id, Jakarta – Demoday Food Startup Indonesia (FSI) kembali digelar pada akhir Juli 2018 di Hotel Ciputra Surabaya. Sebanyak 95 kuliner dipilih untuk mengikuti ajang pengembangan produk kuliner ini yang digagas Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf).

Pada konferensi pers FSI 2018 di Think Big Room, Harris Vertu Hotel Harmoni Jakarta, Deputi Akses Permodalan Bekraf, Fadjar Hutomo, menuturkan, Bekraf berkeinginan meningkatkan akses permodalan sekaligus kapasitas startup kuliner Indonesia pada demoday FSI 2018 ini.

“Bekraf menghadirkan mentor untuk memberikan saran pitchdeck yang menarik minat investor sekaligus anjuran peningkatan kualitas produk kuliner. Investor yang tertarik mendanai sub sektor kuliner juga diundang pada demoday FSI ini,” jelas Fadjar Hutomo.

FSI adalah program yang digagas Bekraf untuk mensinergikan pengusaha rintisan (startup) kuliner Indonesia dengan sumber permodalan sekaligus membantu startup tergabung pada ekosistem kuliner.

Tercatat 337 startup kuliner dari 113 kota di Indonesia mendaftar demoday melalui platform www.foodstartupindonesia.com. Kurator menilai beberapa poin utama pada pitchdeck dan presentasi pendaftar, seperti startup kuliner terpilih membutuhkan investasi, mempunyai produk yang sudah terjual, dan mempunyai rekam jejak yang baik.

Dari jumlah itu Bekraf memilih 95 startup kuliner dari 337 pendaftar untuk mengikuti rangkaian acara demoday. Mereka berkesempatan meningkatkan network, mendapatkan mentoring dari ahli kuliner dan pendukung ekosistem kuliner Indonesia, serta menarik minat investor melalui pitching. Setidaknya 30 investor dan 30 mentor menghadiri acara ini.

Kegiatan selanjutnya 95 startup kuliner terpilih mengenalkan produknya kepada investor, mentor, sekaligus khalayak ramai pada Kreatifood Expo pada 27-29 Juli di Ciputra World Surabaya. Mereka juga mendapat mentoring pada 30 Juli-1 Agustus di Hotel Ciputra Surabaya. Para mentor akan memberikan saran untuk kualitas produk sekaligus pitchdeck yang menarik untuk mendapatkan investasi.

Lepas itu 30 startup terpilih berkesempatan pitching di hadapan investor pada 1 Agustus 2018. Selama pitching, para startup meyakinkan investor bahwa produk mereka layak didanai. Tiga startup kuliner terbaik akan mendapatkan fasilitas lebih lanjut dari Bekraf, antara lain keutamaan mendapatkan Bantuan Insentif Pemerintah serta pendukungan pameran di dalam dan luar negeri. (hero)