Headline

Pengelolaan Pertanian Kota Dipelajari Pramuka di Balkot Farm

Kastara.ID, Jakarta – Belasan anggota Pramuka melakukan kunjungan ke Balkot Farm, Kompleks Balai Kota DKI Jakarta, Jakarta Pusat (30/8).

Mereka terlihat sangat bersemangat untuk bisa mempelajari cara-cara penanaman dan pengelolaan urban farming atau pertanian kota yang memanfaatkan lahan terbatas dengan metode hidroponik.

Pengelola Balkot Farm memberikan materi dari awal penanaman benih, penyemaian, hingga perawatan tanaman-tanaman. Pengenalan tanaman sayur, buah dan tanaman obat keluarga (Toga) juga dilakukan.

Salah satu anggota Pramuka mengungkapkan kesenangannya bisa mempelajari urban farming.

“Menyenangkan sekali karena banyak hal baru yang kita pelajari dan ketahui di sini, terutama masalah hidroponik. Kalau bisa diperbanyak sosialisasi mengenai hidroponik dan urban farm ke Pramuka, ataupun komunitas remaja,” tuturnya.

Dalam kunjungan ini, anggota Pramuka dan pengelola Balkot Farm tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19. Seperti mencuci tangan, memakai masker, dan tetap menjaga jarak. (hop)

Leave a Comment

Recent Posts

SIT Darul Abidin Anak Didiknya Menciptakan Permainan Sehingga Otaknya Lebih Sehat

Kastara.Id,Depok - Wakil Walikota Depok Imam Budi Hartono memberikan Sambutan dalam Kegiatan Scratch Day Celebration…

KPU Depok Pastikan Tidak Diikuti Oleh Calon Perseorangan Dalam Pilkada 2024

Kastara.Id,Depok - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat Wili Sumarlin memastikan pemilihan…

55 Anggota PPK Depok di Lantik Dan Langsung Berkerja Untuk Pilkada Serentak 2024

Kastara.Id,Depok - Kali ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat secara  resmi melantik…

Pencabutan dan Pembatalan Surat Pernyataan Sikap

Kastara.Id,Depok - Berdasarkan  Nomor  015/BSS/PS/V-2024 TANGGAL 14 MEI 2024.  Seluruh jajaran pengurus Perkumpulan Barisan Supian…

Selamat Ginting: Jurnalisme Investigasi Berkontribusi Terhadap Pemerintahan Demokrati

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting menegaskan, jurnalisme investigasi keberadaannya sangat penting…

Selamat Ginting : Demokrasi Asli Indonesia Sumbernya Semangat Kolektivisme

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan, demokrasi asli Indonesia sumbernya adalah…