Metro

Idris: Tingkatkan Interaksi Dengan Keluarga

Kastara.ID, Depok – Pemerintah Kota (Pemkot) Depok melaksanakan apel pagi di lapangan Balai Kota Depok dalam rangka Hari Keluarga Nasional (Harganas) XXVI tahun 2019, Senin (1/7). Dilanjutkan dengan penyerahan penghargaan, di antaranya Juara 1 Duta Generasi Berencana (Genre) Teliana Juwita Tingkat Provinsi Jawa Barat, Juara 1 Kader Terbaik TP PKK Maysaroh Tingkat Provinsi Jawa Barat, dan Juara 2 Kelurahan Terbaik Kelurahaan Mekarsari Kecamatan Cimanggis Tingkat Provinsi Jawa Barat.

Wali Kota Depok Mohammad Idris mengatakan, ada dua hal yang perlu kita sampaikan pada peringatan Hari Keluarga Nasional ini, yakni pertama, Harganas ini merupakan ajang mensosialisasikan program Kependudukan Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga (KKBPK). Kedua, meningkatkan interaksi dengan keluarga.

“Ada empat hal yang pendekatan mewujudkan ketahan keluarga, yaitu Keluarga berkumpul tanpa handphone, Keluarga berinteraksi, Keluarga berdaya, dan Keluarga berbagi,“ imbuhnya.

Wali Kota Depok Mohammad Idris dinobatkan sebagai Ayah Genre, sedangkan Ketua TP PKK Kota Depok dinobatkan sebagai Bunda Genre Kota Depok. (*)

Leave a Comment

Recent Posts

99 Elemen Masuk Barisan di KBBI Siap Menangkan Imam Budi Hartono di Pilkada Depok

Kastara.Id,Bogor - Puluhan elemen atau relawan warga Kota Depok terhimpun dalam Keluarga Besar Bang Imam…

Selamat Ginting: Salim Said Bagai Kamus Berjalan Soal Politik dan Militer

Kastara.id,Jakarta - Pengamat politik dan militer Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan sosok almarhum Prof…

SIT Darul Abidin Anak Didiknya Menciptakan Permainan Sehingga Otaknya Lebih Sehat

Kastara.Id,Depok - Wakil Walikota Depok Imam Budi Hartono memberikan Sambutan dalam Kegiatan Scratch Day Celebration…

KPU Depok Pastikan Tidak Diikuti Oleh Calon Perseorangan Dalam Pilkada 2024

Kastara.Id,Depok - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat Wili Sumarlin memastikan pemilihan…

55 Anggota PPK Depok di Lantik Dan Langsung Berkerja Untuk Pilkada Serentak 2024

Kastara.Id,Depok - Kali ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat secara  resmi melantik…

Pencabutan dan Pembatalan Surat Pernyataan Sikap

Kastara.Id,Depok - Berdasarkan  Nomor  015/BSS/PS/V-2024 TANGGAL 14 MEI 2024.  Seluruh jajaran pengurus Perkumpulan Barisan Supian…