Headline

Apresiasi JMN Saat Anies Pastikan Penanganan Banjir di Jakarta

Kastara.ID, Jakarta – Jakarta Monitoring Network (JMN) mengapresiasi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang terjun langsung tidak hanya saat terjadi banjir, namun juga memastikan penanganan pasca banjir dilakukan dengan baik.

Direktur Eksekutif JMN Ahmad Sulhy menilai kesigapan Anies dalam merespons terjadinya banjir dilakukan tanpa kenal lelah. Usai menghadiri perayaan Tahun Baru bersama warga di sejumlah lokasi hingga dini hari, paginya Anies langsung memantau langsung wilayah terdampak banjir.

“Anies juga mengecek langsung kondisi di Pintu Air Manggarai hingga dua kali, pada pagi dan malam hari,” ujarnya, Jumat (3/1).

Ia menambahkan, hingga hari ini, Anies juga masih mengunjungi sejumlah lokasi pengungsian untuk memastikan kebutuhan dasar, khususnya logistik bagi warga korban banjir terpenuhi.

“Pak Anies sangat luar biasa. Saya menilai koordinasi dengan seluruh jajaran Pemprov DKI dan stakeholder dilakukan dengan baik,” terang Sulhy yang juga pengurus Korps Alumni KNPI DKI Jakarta.

Menurutnya, terpenting saat ini adalah bersama-sama melakukan penanganan pasca banjir untuk membantu warga yang memerlukan pertolongan.

“Ayo bersama-sama kita bantu korban banjir. Saya yakin usai kejadian ini Pak Gubernur segera melakukan evaluasi untuk memberikan solusi terbaik agar ke depan Jakarta tidak lagi kebanjiran,” ungkapnya.

Sulhy menuturkan, kerja keras yang dilakukan Anies memerlukan energi besar dan menguras pikiran. Terlebih, genangan dan banjir yang terjadi disebabkan oleh curah hujan ekstrem yang terjadi di Jabodetabek.

“Saya doakan beliau senantiasa diberikan kesehatan untuk menuntaskan persoalan-persoalan di Jakarta,” tandasnya. (hop)

Leave a Comment

Recent Posts

SIT Darul Abidin Anak Didiknya Menciptakan Permainan Sehingga Otaknya Lebih Sehat

Kastara.Id,Depok - Wakil Walikota Depok Imam Budi Hartono memberikan Sambutan dalam Kegiatan Scratch Day Celebration…

KPU Depok Pastikan Tidak Diikuti Oleh Calon Perseorangan Dalam Pilkada 2024

Kastara.Id,Depok - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat Wili Sumarlin memastikan pemilihan…

55 Anggota PPK Depok di Lantik Dan Langsung Berkerja Untuk Pilkada Serentak 2024

Kastara.Id,Depok - Kali ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat secara  resmi melantik…

Pencabutan dan Pembatalan Surat Pernyataan Sikap

Kastara.Id,Depok - Berdasarkan  Nomor  015/BSS/PS/V-2024 TANGGAL 14 MEI 2024.  Seluruh jajaran pengurus Perkumpulan Barisan Supian…

Selamat Ginting: Jurnalisme Investigasi Berkontribusi Terhadap Pemerintahan Demokrati

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting menegaskan, jurnalisme investigasi keberadaannya sangat penting…

Selamat Ginting : Demokrasi Asli Indonesia Sumbernya Semangat Kolektivisme

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan, demokrasi asli Indonesia sumbernya adalah…