Headline

Abu Sayyaf Jaga Ketat Lima WNI Yang Diculik

Kastara.ID, Jakarta – Lima orang warga negara Indonesia (WNI) yang diculik kelompok bersenjata Abu Sayyaf saat melaut di perairan Lahad Datu, Sabah, Malaysia, dilaporkan saat ini ditawan di Desa Tambaking, Maimbung, Kepulauan Sulu, Filipina.

Berdasarkan informasi dari peneliti sekaligus Ketua Institut Perdamaian Filipina, Prof. Rommel Banlaoi, kelimanya dijaga oleh 30 milisi.

“Mereka (sandera) dijaga 30 anggota Abu Sayyaf yang bersenjata dipimpin Apo Mike di Tambaking,” kata Rommel mengutip laporan sumber intelijen, seperti dilansir Daily Express, Senin (3/2).

Lebih lanjut, Rommel mengatakan para sandera adalah Arsyad Dahlan, La Baa, Riswanto Hayono, Edi Lawalopo, dan Syarizal Kastamiran. Menurut dia, kelimanya diberi makan sekali sehari oleh kelompok tersebut.

Meski demikian, sampai saat ini Juru Bicara Komando Barat Mindanao Angkatan Bersenjata Filipina, Mayor Arvin Encinas, belum memberikan konfirmasi.

Menurut sumber Daily Express, pemerintah Indonesia membayar tebusan untuk membebaskan tiga warga pada Januari lalu. Hal itu yang membuat kelompok Abu Sayyaf kembali menculik WNI.

Sementara juru bicara Kementerian Luar Negeri Teuku Faizasyah melalui WhatsApp untuk meminta konfirmasi hal itu tetapi belum dijawab oleh yang bersangkutan. (ant)

Leave a Comment

Recent Posts

99 Elemen Masuk Barisan di KBBI Siap Menangkan Imam Budi Hartono di Pilkada Depok

Kastara.Id,Bogor - Puluhan elemen atau relawan warga Kota Depok terhimpun dalam Keluarga Besar Bang Imam…

Selamat Ginting: Salim Said Bagai Kamus Berjalan Soal Politik dan Militer

Kastara.id,Jakarta - Pengamat politik dan militer Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan sosok almarhum Prof…

SIT Darul Abidin Anak Didiknya Menciptakan Permainan Sehingga Otaknya Lebih Sehat

Kastara.Id,Depok - Wakil Walikota Depok Imam Budi Hartono memberikan Sambutan dalam Kegiatan Scratch Day Celebration…

KPU Depok Pastikan Tidak Diikuti Oleh Calon Perseorangan Dalam Pilkada 2024

Kastara.Id,Depok - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat Wili Sumarlin memastikan pemilihan…

55 Anggota PPK Depok di Lantik Dan Langsung Berkerja Untuk Pilkada Serentak 2024

Kastara.Id,Depok - Kali ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat secara  resmi melantik…

Pencabutan dan Pembatalan Surat Pernyataan Sikap

Kastara.Id,Depok - Berdasarkan  Nomor  015/BSS/PS/V-2024 TANGGAL 14 MEI 2024.  Seluruh jajaran pengurus Perkumpulan Barisan Supian…