Headline

BMKG Ingatkan Nelayan Waspadai Gelombang Tinggi Tujuh Meter

Kastara.ID, Jakarta – Badan Meterorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Tannjungpinang mengimbau kepada seluruh nelayan untuk mewaspadai musim angin utara yang menyebabkan gelombang laut mencapai ketinggian tujuh meter di sejumlah perairan di Provinsi Kepulauan Riau.

Prakirawan BMKG Tanjungpinang Bhakti Wira Kusuma mengatakan gelombang laut setinggi empat sampai tujuh meter terjadi di utara perairan Natuna dan Kepulauan Anambas, Ahad (8/12). “Dalam beberapa hari terakir sudah memasuki musin angin utara. Gelombang laut sangat tinggi, disertai hujan dengan intensitas tinggi dan angin kencang,” jelasnya.

Pihaknya memperingatkan kepada nelayan dengan perahu kecil untuk tidak melaut dulu. Selain itu, ia juga mengimbau kepada nelayan untuk menghindari kawasan dengan awan hitam berlapis yang biasa disebut cumulonimbus, karena menyebabkan gelombang tinggi, angin putting beliung, disertai petir.

Tidak hanya bagi nelayan, ia juga mengimbau kepada warga di pesisir pantai untuk selalu waspada terhadap potensi terjadinya angin puting beliung saat ada awan hitam berlapis.

Bhakti mengatakan, gelombang tinggi tidak hanya melanda perairan Natuna dan Kepulauan Anambas, namun juga terjadi di sebelah timur Perairan Bintan serta perairan di Kabupaten Lingga. (yan)

Leave a Comment

Recent Posts

Langkah Pemkot Depok Atasi Banjir di Jalan Bulak Barat Cipayung

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok, Jawa Barat melakukan langkah-langkah mengatasi banjir di Jalan Bulak…

MUI Launching Buku Berjudul Wasathiyyah

Kastara.Id,Depok - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Depok, Jawa Barat melaunching buku  Wasathiyyah yang artinya…

Idris – Imam Sabet Penghargaan DPD PKS Terbanyak Raih Kursi DPRD Se Jabar

Kastara.Id,Bandung  - DPW Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jawa Barat (Jabar) memberikan penghargaan ke DPD PKS…

Bisa Menambah Koleksi Buku Untuk Pengunjung Perpustakaan Umum

kastara.Id,Depok -  Dinas Pendidikan (Disdik) menyerahkan ratusan buku, karya satuan pendidikan dari mulai Taman Kanak-Kanak…

Menjodohkan Anies-Ahok di Pilgub Jakarta?

Kastara.ID, Jakarta - Banyak tokoh nasional yang diwacanakan potensial maju pada Pilgub Jakarta 2024. Soal…

Meninjau Langsung Lokasi Banjir di RT 04 RW 08 Kelurahan/Kecamatan Cipayung

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok berkomitmen untuk menyelesaikan persoalan banjir di Jembatan Kali Pesanggrahan…