Headline

Ketika Sepat Terhujam 70 Pecahan Peluru di Tubuhnya

Kastara.ID, Palangkaraya – Sepat, Orangutan jantan dewasa yang berumur 25 tahun ditemukan tim Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) di perkebunan kelapa sawit PT Sakti Mait Jaya Langit, Kapuas, Kalimantan Tengah dengan kondisi dehidrasi parah. Ia tampak kekurangan nutrisi, dan terdapat banyak luka bekas tembakan. Setelah dibawa ke pusat rehabilitasi diketahui setidaknya ada 70 pecahan peluru ada di tubuhnya.

Koordinator Konservasi Keanekaragaman Hayati BKSDA Kalteng Etie menjelaskan, setelah diselamatkan, orangutan tersebut dibawa ke Pusat Rehabilitasi dan Reintroduksi Nyaru Menteng milik Yayasan Borneo Orangutan Survival (BOS) di Kota Palangkaraya dan diberi nama Sepat (9/10). Setelah sampai di lokasi rehabilitasi dan dilakukan foto rontgen ditemukan 70 peluru di dalam tubuhnya.

Etie menambahkan, saat tiba Sepat hanya berbobot 45 kilogram, setengah dari berat badan normal orangutan jantan seumurannya. Berdasarkan Indeks Body Condition Score (BCS), Sepat diberi skor dua dari rentang satu sampai lima oleh tim dokter yayasan BOS. Hal ini berarti kondisi Sepat sangat lemah.

Menurut CEO Yayasan BOS Jamartin Sihite, saat ini tim medis belum berani mengeluarkan peluru dari tubuh Sepat karena kondisinya masih sangat lemah dan belum memungkinkan untuk dilakukan tindakan operasi. (yan)

Leave a Comment

Recent Posts

Meninjau Langsung Lokasi Banjir di RT 04 RW 08 Kelurahan/Kecamatan Cipayung

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok berkomitmen untuk menyelesaikan persoalan banjir di Jembatan Kali Pesanggrahan…

Ahli Waris Kampung Bojong Malaka Gelar Silaturahmi dan Doa Bersama

  Kastara.Id,Depok - Ahli waris Kampung Bojong Malaka mengadakan halal bihalal dan doa bersama agar…

Nuroji : Gerindra Sudah Mengantongi Dua Nama Supian Suri dan Yeti Wulandari Untuk Walikota dan Wakilnya

Kastara.Id,Depok- Nuroji anggota DPR RI Fraksi Gerindra  terpilih kembali di Pileg 2024 menghadiri undangan acara…

Pemerintah Kota Depok Harus Ada BPR Untuk Peningkatan Ekonomi Daerah

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota Depok, Jawa Barat akan membentuk Bank Perkreditan Rakyat atau BPR sebagai…

Paripurna DPRD Depok Dalam Rangka Memperingati HUT Depok ke-25

Kastara.Id,Depok- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok menggelar Rapat Paripurna dalam rangka memperingati HUT…

Jokowi dan Gibran Pas Berlabuh di PSI atau Golkar

Kastara.ID, Jakarta - PDI Perjuangan (PDIP) dengan tegas menyatakan, Joko Widodo (Jokowi) dan Gibran Rakabuming…