Headline

KPAP Sosialisasi Peningkatan Pemahaman HIV kepada Tokoh Masyarakat

Kegiatan ini diikuti sebanyak 30 tokoh masyarakat di antaranya, dari organisasi pemuda Betawi, Jatmi dan organisasi penggiat anti narkoba di Ruang Pertemuan Bakesbangpol DKI Jakarta, gedung Blok H, Lantai 15.

“Kami mohon informasi ini disebarluaskan kembali kepada teman, keluarga dan warga di sekitar lingkungan guna mencegah penyebaran HIV di Jakarta,” ujar Taufan Bakri, Kepala Bakesbangpol DKI Jakarta, Senin (11/12).

Taufan optimistis semakin massif penyebaraluasan informasi seputar pencegahan dan penanganan HIV, maka daya tahan bangsa semakin kokoh.

“Semoga peserta yang hadir dalam kegiatan ini akan menggetuktularkan kepada orang banyak sehingga ke depan tidak ada lagi diskriminasi bagi Orang Dengan HIV (ODHIV) di tengah masyarakat,” paparnya.

Plt Kepala Bidang Promosi dan Pencegahan KPAP DKI Jakarta, Taufik Alie Fuad mengungkapkan, kegiatan sosialisasi mengangkat materi yakni, penyebaran HIV dan upaya pencegahan serta menghapus stigma negatif bagi ODHIV di masyarakat.

“Kami berharap para tokoh masyarakat nantinya menjadi volunter untuk menyebarluaskan informasi seputar penanganan HIV serta menghapus stigma negatif di masyarakat terhadap ODHIV sehingga target Jakarta bebas AIDS pada tahun 2027 tercapai,” jelasnya.

Ia menambahkan, menghapus stigma negatif terhadap ODHIV di masyarakat sangat penting agar orang yang terinfeksi tidak menutup diri atau dikucilkan dari masyarakat. (hop)

Leave a Comment

Recent Posts

POPWILDA wilayah I Jabar di Ikuti Tujuh Daerah.

Kastara.Id,Depok - Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono melepas ratusan atlet yang akan mengikuti…

Rombongan Pelajar SMK Lingga Kencana Depok Mengalami Kecelakaan di Kawasan Wisata Ciater

Kastara.Id,Depok - Wali Kota Depok, Mohammad Idris mengungkapkan, bus rombongan SMK Lingga Kencana yang terguling…

Seluruh Biaya Perawatan Korban Kecelakaan Bus Pariwisata Ditanggung Pemerintah Kota (Pemkot) Depok

Kastara.Id,Depok - Seluruh biaya perawatan korban kecelakaan bus pariwisata yang mengangkut siswa SMK Lingga Kencana,…

Program KDS Pendidikan Untuk Warga Yang ber KTP Depok

Kastara.Id,Depok - Program Pemerintah Kota Depok melalui Kartu Depok Sejahtera (KDS) bukan untuk satu golongan,…

Imam – Ririn Pilkada Depok 2024 Sudah Mantap 99 Persen

Kastara.Id,Depok - Koalisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Golkar Depok resmi mengusung Imam Budi…

KBBI Wadah Untuk Jaring Aspirasi Warga Kota Depok

Kastara.Id,Depok - Program Nyentil Imam merupakan wadah menjaring aspirasi dan masukan untuk warga Depok yang…